Padu Padan Jaket Jeans dan Hijab untuk OOTD

Jaket jeans hampir cocok untuk segala gaya outfit. Asalkan tau cara mix and match dengan baik, kamu akan tampil sempurna dan modis. Inilah mengapa setidaknya ada satu fashion item ini di lemari kamu.

Bahkan dengan mengenakan jaket jeans sendiri pun, kamu siap untuk jalan-jalan. Biar tak membosankan, cobalah keluarkan semua fashion item kesukaan kamu dan padu padankan untuk mendapatkan look yang stylish.

Ide Mix and Match dengan Jaket Jeans

Buat yang bingung harus mulai dari mana, tenang dulu. Berikut ada referensi yang bisa dijadikan panduan untuk menghasilkan penampilan sempurna dengan jaket jeans. Gulir terus dan tiru look favorit kamu:

1. Jaket Jeans Putih dan Celana Denim

Jaket Jeans Putih dan Celana Denim

Sudah jadi pengetahuan umum kalau jaket jeans bisa menghasilkan penampilan yang gaul hanya dengan menambahkan satu atau dua fashion item lainnya. Jeans putih itu sama seperti kanvas kosong, kamu bisa mix and match dengan kaus hitam dan celana favorit kamu.

Hasilnya akan terlihat kasual dan luar biasa. Jaket jeans yang berperan sebagai outer juga menambahkan efek kebesaran, sehingga memberikan bentuk tubuh yang proporsional.

Pilihan yang bagus apabila kamu tak terlalu suka pakaian ketat atau tidak ingin menunjukkan lekuk tubuh.

Terakhir, satukan penampilan dengan sepatu tali putih kekinian dan kamu pun bisa menjadi model Instagram selanjutnya.

2. Jaket Jeans Oversize dan Celana Kulot

Jaket Jeans Oversize dan Celana Kulot

Selain bisa jadi outer yang sempurna, jaket jeans juga mampu menyeimbangkan penampilan. Potongan baju ini terlihat serasi apabila dipadukan dengan celana kulot.

Sebaiknya pilih kulot yang warnanya senada supaya terlihat minimalis. Kamu akan terlihat lebih menggemaskan menggunakan outfit oversize ini.

Jaket jeans terbuat dari bahan yang berkualitas. Meski teksturnya tidak lembut seperti jaket linen, kamu tetap bisa bergerak dengan fleksibel. Kenakan sepatu kets bertali putih sebagai pelengkap. Gunakan kaus kaki semata kaki apabila tidak ingin terlihat.

Tambahkan jilbab segi empat yang diikat ke belakang untuk tampilan yang modis. Gaya outfit ini adalah solusi mudah apabila sedang mood mengenakan jaket.

3. Jaket Jeans Biru Navy dan Kaus Beige

Jaket Jeans Biru Navy dan Kaus Beige

Masih banyak potongan pakaian yang cocok di-mix and match dengan jaket jeans. Ide tampilan selanjutnya ini bisa ditiru sebagai referensi outfit hangout atau pergi ke kampus.

Selipkan jaket jeans navy dan bawahan dengan warna yang sama untuk menciptakan outfit satu warna. Gunakan inner berwarna beige untuk memberikan aksen menarik pada gaya ini.

Setelah beres, kamu bebas berkreativitas menambahkan aksesoris sesuai keinginan. Penampilan ini memancarkan kesan grunge chic yang mana pas dengan selera anak muda.

4. Jaket Jeans Kancing dan Celana Hitam Trendy

Jaket Jeans Kancing dan Celana Hitam Trendy

Belum menemukan inspirasi padu padan jaket jeans yang sesuai selera? Mungkin kamu lebih tertarik dengan gaya kasual satu ini. Dunia fashion memang bergerak dengan cepat, tetapi jaket jeans tetap relevan dan nyambung apabila dipasangkan dengan fashion item terbaru.

Silakan satukan baju dark grey, jaket jeans biru dan celana hitam. Dalam waktu sekejap, penampilan kamu akan menjadi super menarik. Tali pita yang menggantung pada kedua sisi menambahkan tekstur pada outfit.

Bagi kamu yang bukan remaja lagi, tetap bisa kok meniru gaya outfit ini. Pastinya akan terlihat awet muda. Masukkan kaki ke sepasang sepatu putih untuk melengkapi penampilan yang kekinian ini.

5. Jaket Jeans Kasual Kekinian dengan Inner Putih

Jaket Jeans Kasual Kekinian dengan Inner Putih

Jaket jeans ini sengaja didesain supaya terlihat kebesaran alias oversized. Terlihat dari panjangnya yang menjuntai hingga ke bawah pinggang. Mengenakan jaket kebesaran bukanlah sesuatu yang aneh, bahkan banyak orang yang menggemari gaya ini.

Kamu dapat menggunakan crop top dan kulot untuk menonjolkan keindahan potongan jaket. Penampilan padu padan jaket jeans ini semakin menarik jika kamu menambahkan sepatu putih dan hijab segi empat hitam. Tak lupa bawa tas sebagai aksesoris tambahan. Detail kancing logam keemasan membantu memberikan sentuhan aksen yang menawan pada outfit.

Lain kali kamu bosan dengan pakaian yang monoton, waktunya meniru inspirasi setelan ini dah pastinya akan membuatmu tampil penuh gaya.

Tanpa dipertanyakan lagi, jaket jeans dan hijab memang ditakdirkan untuk bersama. Penampilan sederhana ini mudah ditiru dan penampilan langsung berubah drastis menjadi luar biasa. Silakan jadikan inspirasi di atas ketika ingin makan siang bersama teman, ngopi di kafe dan lain-lain.