HIJUP Luncurkan Koleksi HIJUP INFREENITY yang Ramah Lingkungan

Seiring dengan perkembangan tren fesyen, semakin hari para pelaku fesyen kian sadar bahwa setiap helai pakaian yang dihasilkan bukan hanya harus terus berinovasi dengan modelnya saja, namun juga mementingkan kelestarian bumi. Inilah mengapa konsep sustainable fashion kian digaungkan dalam beberapa tahun belakangan.

Melihat isu pencemaran lingkungan dari industri fesyen yang kian naik ke permukaan, HIJUP bersama TENCEL™ melansir koleksi pakaian yang ramah lingkungan. Bertempat di Lalla Jakarta, (11/12), TENCEL™ x HIJUP menghelat peluncuran koleksi terkini bertajuk HIJUP INFREENITY.

HIJUP INFREENITY sendiri merupakan pakaian basic dengan bahan TENCEL™ yang mudah didaur ulang. Koleksi ini hadir dalam rangkaian baju manset, ciput, dan legging.

“Mulai dari langkah yang kecil, kita bisa membuat langkah yang lebih besar. Harapannya Indonesia bukan hanya market muslim-nya yang besar, tapi ethical fashion-nya juga sesuai dengan value keislaman dan juga bisa diaplikasikan dengan baik, InshaAllah.” Ungkap Diajeng Lestari, CEO HIJUP.

5-2
CTA-shop-now-70

Harapannya dengan adanya HIJUP INFREENITY, HIJUP mampu memulai mengaplikasikan gerakan suistainable fashion lebih cepat. Tidak hanya itu, pada kesempatan kali ini turut hadir juga Mariam Tania dari TENCEL™ dan Andhini Miranda dari Zero Waste Indonesia yang membahas pentingnya menjalankan gaya hidup berkelanjutan.

4-2

“Seperti yang sudah disebutkan industri fesyen adalah industri no dua yang melakukan pencemaran pada bumi, setelah industri minyak.” Kata Andhini Miranda, Zero Waste Indonesia.

“Faktanya saat ini masih banyak sekali yang menggunakan material poliester pada pakaian. HIJUP sendiri terus berinovasi dan memilih TENCEL™ untuk berkolaborasi. Kolaborasi ini menghasilkan sebuah koleksi yang adem dan nyaman dipakai.” Ungkap Tania, Marketing & Branding Manager Lenzing Southeast Asia.

2-8

3-4

Bahan TENCEL™ sendiri tidak hanya nyaman dikenakan, namun juga menawarkan fitur Thermal Regulation yang mampu menyesuaikan dengan suhu tubuh pemakainya. Event peluncuran HIJUP INFREENITY ini juga turut diisi dengan workshop dari Seratan Studio, yakni berupa workshop ECO Print yang memungkinkan memindahkan warna alami tanaman pada tekstil. Setiap tamu yang hadir juga mendapatkan satu paket produk shampoo dari The Bath Box dan tentu saja produk terbaru HIJUP INFREENITY.

fashion-2-9