Wajib Punya! Ini 4 Rekomendasi Ciput Premium Super Nyaman Dari Brand Lokal

Kalau kamu adalah hijabers, pasti sudah familiar kan dengan fashion items bernama “inner hijab” atau yang populernya biasa disebut “Ciput”? Yup, items fashion yang satu ini termasuk yang paling essentials untuk para hijabers karena bisa membantu untuk menutupi area rambut dengan sempurna.

Biasanya, ada beberapa permasalahan yang dihadapi oleh para hijabers saat memakai ciput, nih. Antara lain adalah merasa sesak, pusing karena terlalu ketat, dan juga sering terlepas jika dipakai terlalu lama. Well, kamu gak akan menemukan permasalahan itu ketika mencoba ciput yang memakai bahan premium, Dear.

Tenang aja, di artikel kali Minju udah coba untuk list beberapa rekomendasi ciput premium yang pastinya nyaman untuk kamu pakai sehari-hari. Kalau kamu penasaran, baca artikelnya sampai akhir, ya!

  1. Buttonscarves – Inner Neck Tie

Kalau kamu merasa lebih aman menggunakan ciput yang bisa menutupi bagian leher, ciput dari Buttonscarves yang bernama inner neck tie ini pasti akan menjadi favoritmu, Dear!

Berbeda dari ciput yang biasanya, items yang satu ini dirancang dengan kombinasi bahan 93% Viscose dan 7% Spandex sehingga menghasilkan bahan yang lentur, tidak sesak dan tidak gerah saat kamu pakai, lho.

Gak perlu khawatir, ciput yang satu ini juga memiliki kelebihan lain yaitu anti-slip, Dear. Jadi, walaupun dipakai seharian, ciput ini akan tetap stay dengan baik di kepalamu. 

Ciput - Inner Neck Tie - Taupe - Multicolor

2. Lozy Hijab – Inner Basic Ciput 2 Lubang

Nah, buat kamu yang gak mau ribet dan memang sudah memakai atasan dengan model kerah yang tertutup, lebih baik kamu memakai inner klasik yang modelnya praktis seperti inspirasi di atas ini!

Oh iya, karena memakai bahan rayon, ciput yang satu ini ini juga bisa menyerap keringat dengan baik sehingga rambut kamu tidak akan berbau apek. Pastinya juga, ciput yang satu ini juga stretchy, jadi gak akan membuat telinga kamu terasa sakit saat memakainya.

Ciput ini juga tersedia dengan 10 warna netral pilihan sehingga mudah untuk di mix and match dengan berbagai hijab yang kamu pakai, lho. It’s a super essentials item for you, Dear.

Ciput - Inner Basic Ciput 2 Lubang - Ivory

3. Kami. – Inner Cap Plain

Suka merasa ciputmu tidak menempel ke bagian dahi sehingga helaian rambutmu bisa mudah terlihat? Ciput yang satu ini adalah solusinya!

Berbeda dengan ciput yang sebelumnya, kali ini ciput bernama Inner Cap Plain dari Kami. memakai bahan nylon spandex yang sangat stretchable dan pastinya akan tetap fit untuk digunakan ke berbagai lingkar kepala, Dear.

Selain itu, ciput ini juga memiliki bagian belakang yang cukup spacy dan nyaman untuk dipakai oleh kamu yang biasa memakai scrunchie saat memakai hijab, lho.

Ciput - Kami Inner Cap Plain Mocca - Mocca

4. Haura Scarves – FS Inner

Last but not least, menurut Minju kamu harus punya minimal 1 ciput yang memiliki model ninja seperti inspirasi di bawah ini, Dear.

Ciput yang bernama FS Inner dari Haura Scarves ini dibuat dengan bahan jersey yang memiliki karakteristik bahan halus, lembut, dan juga dingin saat dipakai. Jadi, untuk kamu yang suka merasa gerah saat memakai ciput, items yang satu ini bisa jadi solusinya!

Well, kalau kamu ingin mencoba memiliki jenis ciput yang satu ini, Minju menyarankan untuk memilih warna hitam, putih, dan nude yang mudah untuk di-pairing dengan hijab warna apapun, ya. Dijamin gak akan nyesel dan pastinya akan sering kamu gunakan, deh.

Ciput - FS Inner - Peach

Jadi, udah nemuin ciput premium yang cocok sama preferensi kamu? Kalau belum, kamu bisa cek berbagai jenis ciput lainnya di HIJUP Mobile Apps atau HIJUP.com, Dear!