Tren Celana Kulot 2016

Di awal tahun 2016 ini begitu banyak inspirasi busana dengan potongan yang loose khususnya pada bagian celana. Ditelaah dari panggung runway Spring/Summer 2016, begitu banyak desainer yang menampilkan celana kulot yang hadir dengan kesan sangat modern dan elegan. Karakter dari celana kulot sendiri adalah memiliki potongan yang longgar dari atas hingga bawah, namun seiring berjalannya waktu celana kulot telah dimodifikasi dengan potongan, aksen, bahkan motif yang beragam.

gabung

Trussardi menampilkan celana kulot dengan nuansa warna nude yang ditampilkan dengan gaya office look. Dries Van Noten yang terkenal dengan desainnya yang flamboyan menyuguhkan tampilan celana kulot dengan motif menyerupai daun berwarna gold. Marina Hoermanseder memilih untuk menampilkan celana kulot dengan potongan yang sangat simple namun dinamis dan elegan. Issey Miyake mencoba memadukan identitas pleats dengan celana kulot dengan pola yang seolah terlipat pada bagian depan. Martin Grant bermain dengan kesan mature pada celana kulot bermotif garis yang dipadukan dengan blazer hitam.

Tren celana kulot ini dapat kamu terapkan pada pakaian sehari-hari seperti untuk ke kantor, pergi ke tempat perbelanjaan, acara formal, dan sebagainya. Berikut 7 pilihan celana kulot yang akan menjadi tren di tahun 2016.

336-15258-29135-3502820-46-38263

shop-here-button-05

Maura – Belyanza

Bagi para wanita karir, celana kulot dapat menjadi salah satu alternatif pilihan untuk pelengkap busana ke kantor. Celana kulot ini memiliki potongan basic yang dipadukan dengan kemeja serta high heels.

169-16103-30709-350820-46-40424

shop-here-button-05

Jayden Cullotes – Covering Story

Celana kulot ini memiliki motif garis horizontal dengan nuansa abu-abu yang terkesan futuristic. Keunikan lainnya, celana kulot ini memiliki aksen lipatan pada bagian depan yang memberikan kesan tidak biasa.

169-16465-31256-868407-46-41128-2

shop-here-button-05

Dania Cullotes – Covering Story

Untuk menemani hari yang santai, kamu dapat mengenakan celana kulot ini. Dengan potongan basic, celana kulot ini dilengkapi yang dapat menyesuaikan ukuran dengan pinggangmu.

247-16186-30827-664446-46-40577-3

shop-here-button-05

Crepy Square Kulot – Malaika

Bagi kamu yang memiliki karakter sophisticated, celana kulot ini sangat cocok dengan karaktermu. Dengan nuansa warna yang gelap navy, celana kulot ini memiliki motif kotak-kotak yang terkesan klasik.

279-15122-28903-308726-46-37871

shop-here-button-05

Jonka Pants – Legan

Gaya quirky kini seolah diminati oleh banyak orang karena di anggap unik dan tak biasa. Bila ingin mencoba gaya quirky, kamu dapat menggenakan celana kulot dengan potongan unik dengan pola bahan berlebih pada bagian samping celana.

251-17132-32500-0-46-42847-2

shop-here-button-05

Rurik Culture Ranau Cullotes – Rurik

Seolah terinspirasi dari potongan celana gaya Jepang, celana kulot ini memiliki potongan menumpuk bagaikan lapisan pada bagian depan yang dilengkapi dengan tali. Tak hanya itu, celana kulot ini memiliki keunikan seperti motif tribal bernuansa hitam dan abu-abu.

167-14560-27782-664446-82-36487

shop-here-button-05

Narnia Pants – Shenaora

Tampil dengan elegan, celana kulot ini memiliki pola overslag yang saling menumpuk pada bagian depan. Aksen pola tersebut dipadukan dengan pemilihan material yang sesuai yakni katun linen yang akan membuat celana kulot ini terkesan dinamis