Sebagai seseorang yang ingin mengisi libur panjang, akan lebih menyenangkan bila hari libur diisi dengan kegiatan travelling. Liburan singkat yang hanya tiga sampai empat hari pun tidak menghalangi untuk mengunjungi tempat-tempat wisata atau kota-kota yang layak dikunjungi. Aktivitas seperti wisata kuliner, jalan-jalan ke tempat bersejarah, maupun tempat wisata seperti pantai, gunung, dan lainnya pasti akan menjadi kegiatan yang menyenangkan.
Bila jadwal kegiatan sudah tersusun, tak ada salahnya untuk memulai packing barang-barang yang akan dibawa. Agar liburan tetap tenang dan menyenangkan, isi kopermu juga harus teratur dan rapi. Berikut langkah-langkah packing yang bisa kamu aplikasikan.
1. Susun Baju Berdasarkan Hari
Untuk menghemat waktu saat liburan berlangsung, mix and match pakaianmu dari hari pertama hingga hari terakhir. Sesuaikan tipe baju yang akan dipakai dengan agenda yang sudah disusun. Dengan seperti itu, tidak perlu repot membongkar koper untuk mix and match terlebih dahulu.
2. Lipat dan Gulung
Ketahui jenis bahan baju yang harus dilipat dan yang harus digulung. Baju berbahan tipis seperti chiffon, kaos, silk, dan lainnya sebaiknya digulung. Yang berbahan tebal seperti denim, linen, blazer atau jaket sebaiknya dilipat. Dengan susunan yang baik, maka dengan pembagian bahan dan treatment seperti ini dapat menghemat ruang pada kopermu.
3. Penyusunan Sandal & Sepatu yang Benar
Letakkan sepatu dan sandalmu di bagian paling atas susunan. Namun tetap ingat, berikan lapisan atau alas untuk sepatumu agar tidak mengotori baju yang sudah dikemas. Selain itu, ruang kosong dalam sepatumu bisa dipergunakan untuk meletakkan barang-barang kecil seperti kaos kaki, sarung tangan, kabel charger, make up, atau kacamata hitam.
4. Bawa Perlengkapan Mandi Seperlunya
Don’t waste your suitcase space for an extra soap! Cukup bawa satu botol kecil untuk setiap jenis perlengkapan mandi. Selain membuat kopermu bertambah penuh, cairan dalam botol bisa menambah berat bawaanmu. Jangan lupa juga, pasti di setiap tempat tujuanmu menjual peralatan mandi, jadi kamu tidak usah khawatir akan kehabisan sabun atau sampo.
5. Jangan Lupakan Topimu
Untuk melindungimu dari sinar UV selagi menikmati liburan, topi yang lebar itu perlu. Ada dua pilhan cara packing topi seperti ini. Pilihan pertama, lipat bagian lebar topi dan masukkan lipatan kedalam. Pilihan kedua, biarkan topi terbentang lebar, namun kamu bisa menggunakan ruang didalam topi untuk meletakkan underwear, handuk, atau barang kecil lainnya.
Look 1 :
Covering Story – Wizha Top G
Meisje by Tantri – Kana Pants Light Brown
Kami Idea – Mula Amani Outer Dark Grey
Elmeira – Flavour Scarf
Para-Para Shoes – SR2HP Pink
Look 2:
Mannequina – Helvia Blouse
Kami Idea – Pita Pants Sky Blue
Konoa – Silkies Shawl Green Tea
Kat Korner – Lobna Sandal
Role Model – Frozen Scallop Necklace
Look 3:
Amita House – Kate Top
Ria Miranda – Pansy Outer
Ferlow – Lena Pants
Naia – Pashmina 5 Stone
Lollo & Brigida – Carol White