Memilih kacamata yang sesuai dengan bentuk wajahmu tidaklah semudah yang kamu bayangkan. Tersedia bingkai kacamata yang dapat menonjolkan fitur menarik dari wajahmu dan membuatmu tampak semakin good-looking. Namun ada juga bingkai kacamata yang mungkin saat dikenakan orang lain tampak menawan, namun saat kamu pakai justru membuatmu kurang menarik. Jadi bagaimana jika kamu ingin memilih kacamata yang tepat untukmu? Hal yang paling penting adalah menentukan dan memahami terlebih dahulu bentuk wajahmu. Jika kamu sudah memahami bentuk wajahmu, berikut tips yang dapat kamu ikuti untuk memilih kacamata yang sesuai dengan bentuk wajahmu.
Wajah Bulat
Karakter utama wajah bulat adalah pipi yang chubby, dahi yang lebar, dan dagu yang bulat. Wajah bulat sangat cocok dengan kacamata berbingkai kotak klasik, cat-eye frames, dan kotak tajam. Sudut-sudut yang terdapat pada bingkai kacamata ini akan menyamarkan wajahmu yang bulat dan mempertegas sudut wajah.
Wajah Oval
Wajah dengan bentuk oval memiliki bentuk yang seimbang dengan sudut rahang yang tidak terlalu tegas dan dahi yang agak sempit. Kamu yang berwajah oval biasanya dapat dengan mudah memilih jenis kacamata. Kacamata yang paling tepat untukmu adalah kacamata berbingkai kotak klasik dan aviator. Meski wajah oval cocok dengan semua jenis kacamata, pastikan untuk memilih kacamata berukuran pas, tidak terlalu besar atau kecil.
Wajah Kotak
Wajah kotak dicirikan dengan dahi yang lebar, rahang yang tegas, dan dagu kotak tajam. Kunci utama dalam memilih kacamata untuk wajah kotak adalah pastikan bingkai kacamata menonjolkan fitur wajahmu yang tegas namun dapat menampilkan kelembutan yang feminin. Pilihlah kacamata dengan sudut tumpul atau yang tidak berbingkai. Jenis kacamata yang bisa kamu pilih adalah kacamata bulat dan aviator.
Wajah Hati
Wajah berbentuk hati memiliki karakter dahi yang lebar dengan dagu yang lancip dan kecil. Tulang pipi orang berwajah hati biasanya lebih tinggi dari jenis wajah lain. Trik memilih kacamata untuk wajah hati adalah menemukan bentuk yang menyeimbangkan bagian atas dan bawah wajahmu. Kacamata yang cocok untuk wajah berbentuk hati adalah kotak klasik, cat-eye frames, dan kacamata olahraga.