Padu padan baju warna biru memang nggak termasuk mudah, tapi bukan berarti nggak bisa. Biru sendiri menjadi salah satu warna primer yang memberi kesan segar dan menenangkan. Pasalnya, warna biru termasuk pilihan yang aman karena cocok untuk pria dan wanita.
Warna ini juga cocok dipakai ke berbagai occasion mulai dari casual hingga formal. Tone warna biru sendiri ada banyak seperti baby blue, navy, dan sky blue. Jika kamu suka warna-warna cerah dan kalem, maka outfit warna biru cocok banget jadi pilihan!
Beragam Ide Padu Padan Baju Warna Biru
1. Blouse Biru Balloon Shelves
Padu padan biru dan abu tua ternyata cocok juga ya! Agar terkesan fashionable, kamu bisa pilih atasan warna biru berjenis blouse dengan model lengan balon yang menggembung dari siku hingga ujung bawah. Model turtle neck bikin kamu bisa berkreasi dengan berbagai style hijab termasuk model ikat ke belakang.
Cuttingan bawahnya berbentuk U, dan ujung lengan ada aksen ban yang cukup lebar. Jika ingin tampak lebih slim, kamu bisa tambah belt berwarna kontras. Padukan dengan kerudung abu muda dan pilih rok warna abu tua untuk menciptakan gradasi warna.
2. Kemeja Biru Aksen Kerut
Padu padan warna biru dan cream bisa jadi pilihan jika kamu ingin tampilan yang kalem dan bersahaja. Biar enak dipandang, kamu bisa pilih cream untuk warna kerudung dan celana. Sementara bajunya bisa pilih model kerah untuk datang ke acara semi formal.
Desainnya anti boring dengan aksen tali kerut di bagian perut. Kainnya tampak ringan dan flowy tapi nggak nerawang, cocok buat wanita berhijab. Ciptakan kesan clean and tidy dengan pakai square hijab model ikat ke belakang. Tambah chain sling bag dan pointed heels warna cream biar tampilan makin eye catching!
3. Perpaduan Baju Biru dan Rok Hitam
Paling simpel, kamu bisa padukan warna biru dengan warna yang netral seperti hitam. Jika celana terlalu boyish, kamu bisa pilih rok untuk menciptakan kesan feminim. Supaya nggak boring, coba deh pilih model atasan yang unik seperti foto di atas.
Bagian lenggannya tampak mengembung dengan potongan badan model crop. Sementara bagian depan memadukan V-neck dengan kancing bulat warna putih yang kontras dengan biru. Ada aksen lipatan di bagian leher, pundak dan ujung lengan yang bikin tampilannya lebih nggak boring.
Karena modelnya crop, kamu bisa pilih rok plisket yang nggak bikin kesan ketat. Outfit ini cocok dengan kerudung warna biru juga tapi pilih yang lebih muda ya!
4. Perpaduan Biru Muda dan Tua
Selain dipadukan dengan warna lain, kamu juga bisa memasangkan warna biru dengan biru juga. Hasilnya akan cantik jika kamu pilih tone yang berbeda, misalnya celana jeans biru tua dengan blouse biru muda motif polkadot. Desain pundak yang melebar dan naik bikin blouse ini mirip dress ala putri kerajaan.
Lalu berkat cuttingan bawah yang panjang, blouse ini jadi hijab friendly dan lebih gampang buat dipadu padan. Jadi pakai celana jeans yang ketat pun, aurat kamu tetap nggak akan terlihat. Sementara potongan H-Line bikin tubuh tampak slim. Ada juga aksen tali di belakang yang memberi kesan manis dan feminin.
5. Mix and Match Biru dan Putih
Kalau ingin pilihan paling aman dan dijamin anti gagal, maka biru dan putih patut dicoba Dear! Kamu bisa pilih coba simpel dan nyaman buat beraktivitas dengan memilih celana putih dan kerudung berwarna sama, lalu tambah atasan biru dengan cuttingan yang longgar.
Aksen 3 kancing di ujung lengan ditambah model ban yang lebar bikin area tangan makin cantik ya! Ada juga aksen kerutan yang bikin lengan sedikit menggembung. Biar makin match, coba deh pilih hand bag dan heels warna putih juga. Tema dua warna ini cocok buat pecinta outfit simpel yang enak dipandang.
6. Blouse Biru Kerah Lebar
Sebagai padanan celana dan pashmina warna keabuan, kamu bisa pilih blouse biru dengan aksen unik di leher dan ujung lengan. Desain leher melebar hingga pundak bikin blouse ini tampak lebih feminim, sementara detail lipatan di ujung lengan menambah kesan kekinian.
Meski pakai celana, kamu bisa kok tetap terlihat anggun, cukup dengan menambahkan pointed heels dan pakai aksesoris anting di luar kerudung. Mudah banget buat dicontek, kan?
7. Long Tunik Navy dan Office Pants
Kunci dari padu padan navy supaya nggak terkesan norak adalah dengan menambahkan warna yang lebih kalem seperti foto di atas. Nggak perlu banyak, OOTD dua warna seperti ini juga sudah tampak fashionable!
Model atasan long tunik seperti ini cocok jadi pilihan jika kamu lebih suka tampilan yang tertutup tapi tetap nyaman untuk beraktivitas. Aksen slit (belahan) di sisi kanan kiri bikin langkah kaki tetap bisa lebar, Dear. Padukan dengan office pants dan mules heels untuk menciptakan ilusi tinggi!
8. Blouse Biru dan Celana Coklat
Padukan celana coklat kamu dengan baju biru mencolok untuk menciptakan style yang lebih berani. Model blouse ini tampak attractive dengan model lengan 7/8 dan aksen tali besar di pinggang.
Tambah pashmina, hand bag, dan sunglasses bikin kamu layak jadi pusat perhatian! Berani coba? Cocok nih jadi OOTD arisan atau datang ke seminar.
Padu padan baju warna biru nggak akan lagi susah jika kamu memperbanyak referensi Dear, seperti contohnya 8 ide di atas. Jika ingin pilihan paling aman, konsep 2 warna adalah yang terbaik buat dicoba!