5 Inspirasi Outfit Kerja dengan Setelan Simple

Tampil menarik dimana saja dan kapan saja tentu jadi keinginan setiap wanita, bukan? Tidak terkecuali di tempat kerja. Tanpa harus ribet, kamu bisa kenakan koleksi outfit kerja dengan setelan simple dari HIJUP tapi bikin efek nggak bikin simpel nih Dear.

Jadi dengan one set alias setelan, waktu dandan kamu untuk berangkat kerja akan jauh lebih sedikit dan tentunya minim effort. Cocok banget nih buat tim sat set. Namun berkat desainnya yang kekinian, koleksi one set dari HIJUP ini akan buat penampilan kamu terlihat nggak simpel, melainkan lebih stylish!

Referensi Outfit Kerja dengan Setelan Simple

Baju setelan sendiri sudah sejak lama disebut-sebut sebagai solusi terbaik untuk bikin tampilan yang trendy tapi anti ribet. Nggak heran kalau one set kini banyak dijadikan outfit kerja. Buat kamu yang tertarik mencoba, bisa cek barisan koleksi HIJUP di bawah ini ya. Let’s check!

1. One Set Tanpa Lengan Aksen Pita

One Set Tanpa Lengan Aksen Pita

One set dengan warna biru tua ini bisa jadi salah satu pilihan terbaik untuk kamu yang boring dengan style kerja warna hitam tapi mungkin kurang PD kalau pakai warna terang. Kamu bisa kenakan manset badan warna putih untuk bikin kontras pada outfit sehingga bikin penampilan semakin chic!

Bagian celana berpotongan longgar seperti kulot jadi bikin langkah kaki auto nyaman. Sementara untuk atasan berpotongan lurus dengan aksen pita di sisi kanan kiri, dan tanpa lengan. Bentuk lehernya V bikin kesan tubuh lebih jenjang. Sempurnakan dengan hijab model lilit belakang dan high heels.

2. Setelan Motif Garis Vertikal

Setelan Motif Garis Vertikal

Nggak kalah modis dan bisa curi perhatian, ada setelan baju kerja wanita hijab dengan motif garis vertikal yang bisa beri ilusi tubuh lebih tinggi.

Baju setelan dengan nuansa putih coklat ini beri kesan simpel tapi terihat trendy, dan tampak manis dengan aksen renda putih di bagian leher yang senada dengan ujung lengan.

Potongan badannya berupa A-line yang senada dengan celana yang panjangnya di atas mata kaki. Nggak bikin ribet saat kamu beraktivitas di kantor, Dear.

Agar semakin menawan, kamu bisa pilih kerudung dan alas kaki yang warnanya senada dengan outfit. Kamu bisa coba pakai baju setelan ini di hari Senin buat menaikkan mood kerja di awal minggu. Semangat!

3. Setelan Merah Maroon

Setelan Merah Maroon

One set kerja kantoran dengan warna merah maroon ini tampak elegan dan auto bikin kamu curi perhatian di tempat kerja, bahkan saat dilihat dari kejauhan.

Baju atasnya berupa blazzer lengan panjang dengan ujung berkaret yang sifatnya wudhu friendly, sementara bagian tengah tampak polos tanpa kancing yang bikin fleksibel untuk semua ukuran badan.

Ditambah lengan model balon dan aksen ruffle bikin blazzer ini jadi semakin manis ya! Sementara di bagain bawah ada celana dengan potongan agak longgar yang nyaman buat hijabers. Bisa kamu padu padan dengan manset, pashmina, dan heels warna hitam biar makin eye catching!

4. Outfit Kerja Warna Abu

Outfit Kerja Warna Abu

Memakai outfit warna abu saat di tempat kerja bikin kesan simpel dan enak dipandang, cocok buat kamu yang nggak ingin terlihat terlalu mencolok di antara teman-teman. Tapi jangan khawatir, setelan ini tetap bikin kamu terlihat menawan berkat desainnya yang anti boring.

Bagian atas hadir dengan leher bundar dan barisan kancing putih, serta kantong di sisi kanan kiri. Tapi, kamu bisa pakai tanpa kancing untuk bikin look yang lebih casual sekaligus fashionable.

Bisa dipadu dengan manset hitam agar tampak kontras, tapi tetap pilih kerudung abu biar outfit kamu balance. Bagian bawah ada celana berwarna senada yang bisa dipadu dengan velvet high heels berwarna abu juga. Simpel but fashionable!

5. Setelan Rompi dan Kemeja

Setelan Rompi dan Kemeja

Pergi ke kantor jadi makin stunning kalau pakai one set bernuansa coklat tua yang satu ini. Warnanya sama sekali nggak pasaran jadi bikin kamu tampak trendy. Bagian atas berupa rompi dengan kerah V yang diberi aksen kancing dan jahitan di pinggang yang beri kesan ramping.

Sedangkan celananya berpotongan longgar ala kulot yang beri kesan sopan untuk jadi outfit ngantor. Kali ini kamu bisa mix dengan kemeja putih polos sebagai dalaman agar terkesan lebih formal. Bisa pakai kemeja dengan aksen kerutan di bagian lengan untuk bikin kesan anti monoton.

Barisan outfit kerja dengan setelan simple di atas cukup keren juga, bukan? Selain cocok buat dipakai ngantor, bisa sekalian buat jalan setelah pulang kerja. Yuk, pilih warna favorit kamu sekarang!