6 Inspirasi OOTD Kerja dengan Tunik Hitam

Hai, Dear! OOTD kerja dengan tunik hitam bisa jadi salah satu andalan nih buat kamu yang ingin tampil simple tapi tetap menawan. Busana dengan warna-warna netral seperti hitam memang dijamin effortless karena super gampang buat dipadu padan.

Kamu bisa pakai tunik hitam dengan berbagai jenis bawahan, dan dalam warna apa saja. Simple banget, kan? Nah, buat kamu yang mungkin butuh inspirasi padu padan tunik hitam buat formal occasion seperti ke kantor, bisa langsung cek di bawah ini ya.

OOTD Kerja dengan Tunik Hitam

Dijamin nggak ribet buat kerja, ini dia aneka pilihan tunik hitam cantik dari HIJUP:

1. Tunik Hitam Aksen Kancing

Tunik Hitam Aksen Kancing

Tampilan yang effortless tapi tetep gorgeous saat ke tempat kerja bisa pakai tunik hitam aksen kancing. Desainnya cukup simple dengan kerah bundar dan ujung lengan berkaret elastis. Meski begitu, tampilannya tetap keren dengan potongan asimetris di bagian bawah.

Kamu bisa padukan dengan celana formal bernuansa kalem seperti krem atau soft pink. Pilih hijab warna senada, dan pakai strap kitten heels sebagai pelengkap penampilan. Cantik tapi nggak ribet, kan?

2. Tunik Hitam Terbaru Aksen Layer

Tunik Hitam Terbaru Aksen Layer

Kamu juga bisa nih mencoba tunik polos yang bentuknya seperti kemeja untuk OOTD kerja. Modelnya tetap terlihat kece dengan tambahan layer di bagian depan yang juga diberi aksen kancing. Warna kancing yang kontras dengan hitam juga bikin kesan anti boring.

Kali ini ujung lengannya diberi aksen belahan yang bikin kesan manis saat digunakan. Sementara di bagian bawah, tunik ini punya bentuk U-line dengan potongan badan yang longgar. Kamu bisa tampil simple dengan menambahkan celana formal warna hitam dan kerudung bernuansa abu.

3. Tunik Hitam dan Celana Senada

Tunik Hitam dan Celana Senada

Kalau ingin berikan kesan kekinian saat ke tempat kerja, kamu bisa gunakan tunik hitam dengan potongan lengan balon. Potongan badannya panjang tapi slim dengan barisan kancing berwarna senada. Nggak harus padu padan dengan warna lainnya, kamu juga bisa banget coba tema satu warna.

Cukup pakai bawahan dan kerudung warna hitam juga biar makin stunning! Kamu bisa pilih rok plisket kalau ingin bikin look yang feminim. Tambahkan high heels putih biar nggak terlalu boring. Yakin nggak mau coba?

4. Long Tunik Hitam Lengan Puff

Long Tunik Hitam Lengan Puff

Nggak kalah kece buat jadi OOTD kerja atau acara semi formal lainnya, kali ini ada long tunik hitam dengan model lengan puff. Pasalnya, bentuk lengan seperti ini bikin kesan tubuh lebih tegap lho. Ditambah aksen kancing bernuansa gold, tunik ini jadi terlihat lebih bersinar.

Kamu bisa pakai tunik bersama celana berwarna cream dengan potongan slim untuk bikin kesan tubuh lebih jenjang. Biar makin trendy, coba deh pilih kerudung model pashmina. OOTD ini juga bisa jadi gaya busana hangout sepulang kerja, cukup dengan tambahkan sneakers.

5. Tunik Hitam Panjang Asimetris

Tunik Hitam Panjang Asimetris

Nggak cuma kondangan, OOTD ke tempat kerja juga bisa elegan kok. Kamu bisa pakai tunik polos berpotongan slim di bagian pinggang yang model lengannya semi balon.

Jangan khawatir terlihat monoton, karena tunik ini justru bikin kamu tampak fresh dengan potongan asimetris di bagian bawah. Kamu bisa mix and match dengan celana formal berwarna soft pink, square hijab warna senada, dan broken white high heels. Chic abis!

6. Tunik Hitam Motif Kotak Putih

Tunik Hitam Motif Kotak Putih

Tak kalah kekinian buat jadi OOTD kerja, kali ini ada tunik hitam dengan kombinasi kelasi collar bermotif kotak. Bagian collar ini bernuansa black and white yang cocok buat pecinta monokrom style. Ada juga aksen kantong samping. Terlihat simple tapi tetap pancarkan aura cantik!

Menggunakan tunik dengan potongan super panjang kayak gini dijamin auto nyaman buat hijabers, Dear. Kamu bisa padukan dengan straight leg pants berwarna senada, pashmina hitam, dan high heels abu sebagai highlight. Dijamin auto stunning!

Gimana, enam OOTD kerja dengan tunik hitam di atas cantik semua, kan? Sekarang kamu nggak perlu bingung lagi gimana harus padu padan tunik hitam. Sama sekali nggak ribet, tapi tetap gorgeous dan berikan kesan sopan untuk dipakai hijabers.