Tunik adalah pakaian yang dipakai oleh pria dan wanita sejak jaman dahulu kala. Jaman dahulu ada banyak jenis tunik. Tunik Romawi merupakan yang paling simpel. Berbentuk pakaian yang menutupi tubuh hingga lutut yang dilengkapi oleh ikat pinggang. Tunik Yunani berbeda dengan tunik Romawi yaitu berbentuk seperti outer yang jatuh hingga lutut. Tunik medieval jika direntangkan berbentuk huruf T dan terbuat dari wool dengan panjang hingga lutut atau mata kaki. Tunik viking berbentuk lurus hingga menyentuh tanah.
Gaya dan tipe tunik telah berubah dari waktu ke waktu hingga sekarang. Walaupun saat ini tunik tak dipakai sesering saat jaman dahulu, tetapi tunik merupakan baju yang sangat populer dan banyak dikoleksi oleh wanita. Hal ini karena tunik bersifat sangat fleksibel dan bisa dipakai untuk acara kasual hingga acara formal. Tunik dapat dipadukan dengan celana, legging, maupun rok. Dengan sifatnya yang fleksibel dan mudah dipadu padankan, tunik menjadi item fashion yang wajib kamu punya. Berikut referensi atasan tunik putih yang wajib kamu masukkan dalam koleksimu.
Atasan tunik katun ini memiliki kombinasi bahan polos dan motif. Kamu dapat menjadikannya sebagai tunik untuk ke kantor dengan tampilan semi formal.
Dengan motif garis yang tipis, atasan tunik wanita yang satu ini memiliki bentuk basic yang loose. Kamu dapat memadukannya dengan bawahan seperti celana berpotongan slim fit.
Bagi kamu yang ingin terlihat slim dengan tunik, kamu bisa memilih tunik yang satu ini. Karena atasan tunik modern ini memiliki aksen belt pada bagian pinggang.
Berbeda dengan yang lainnya, tunik putih yang satu ini memiliki bentuk yang menumpuk. Dengan kombinasi warna abu-abu, membuat tunik ini tetap terlihat clean.
Bagi para ibu menyusui yang ingin tampil stylish kamu juga dapat memilih tunik sebagai atasan penunjang menyusui. Dengan kombinasi aksen warna pink membuat tampilannya menjadi lebih feminin.
Meski memiliki nuansa warna polos, namun tunik yang satu ini memiliki pola yang sangat unik. kamu dapat memadukannya dengan celana jeans hingga celana bahan berwarna hitam.
Bagi kamu yang ingin tampak jenjang dengan atasa tunik, kamu dapat memilih tunik dengan desain up and down dengan bentuk panjang dibelakang.