Dalam dunia fashion hijab, jumpsuit beberapa tahun terakhir menjadi salah satu pilihan yang sangat populer. Apalagi ada banyak model jumpsuit hijab modern dan elegan bagi perempuan yang ingin tampil modis namun tetap nyaman dan praktis.
Jumpsuit menyatukan atasan dan bawahan dalam satu potongan pakaian, menciptakan kesan yang stylish dan efisien. Dengan sentuhan yang tepat, jumpsuit bisa menjadi pilihan sangat elegan untuk perempuan yang memilih untuk menutup aurat namun tetaplah modis.
Model Jumpsuit Hijab Modern dan Elegan
Salah satu keunggulan utama dari jumpsuit hijab adalah kemampuannya untuk memberikan penampilan yang modis. Mulai dari model jumpsuit yang simpel namun anggun hingga desain yang banyak detailnya, inilah inspirasi jumpsuit terbaik yang bisa kamu coba:
1. Jumpsuit Motif Batik Warna Dongker
Pilihan jumpsuit modern pertama ini menawarkan kesan yang memukau dengan sentuhan klasik dan elegan. Batik, sebagai warisan budaya Indonesia, memberikan keanggunan tersendiri pada jumpsuit ini dengan warna biru dongkernya yang menyala.
Aksen tali pada pinggang menambah detail menarik pada potongan jumpsuit ini. Selain menjadi pajangan yang bisa membuat jumpsuit tampak menarik, adanya detail tali ini juga memudahkan kamu untuk menyesuaikan ukuran dengan lingkar perut kamu, Dear!
Nah, karena motif pada jumpsuit satu ini sudah ramai, maka cocoknya kamu padukan dengan hijab navy polos. Kamu bisa gunakan hijab navy polos yang segitiga untuk kemudian dirapikan ke leher. Tambahkan inner agar rambutmu tidak terlihat.
Jangan lupa gunakan sepatu heels warna navy untuk membuat penampilan kamu menjadi lebih berkelas. Tampilan ini membuat perpaduan indah dan cocok kamu gunakan ke manapun.
2. Jumpsuit Simple Dengan Kerah Model V
Kalau kamu sukanya jumpsuit yang simple tapi terlihat elegan, maka bisa gunakan model satu ini, Dear! Jumpsuit polos dengan warna nude dan kerah model V ini memberikan kesan yang sederhana namun anggun.
Potongan jumpsuit yang minimalis dan elegan membuatnya cocok sekali kamu gunakan hangout atau ke kantor. Kerah model V ini bisa memberikan sentuhan feminin yang lembut, sementara warna nude-nya memberikan kesan yang netral dan universal.
Nah, karena model kerahnya sendiri adalah V, maka jangan lupa untuk tambahkan inner atau manset di dalamnya! Lengkapi penampilanmu dengan menggunakan hijab pashmina warna pastel dan aksesori anting.
OOTD-an pakai jumpsuit model ini akan membuat kamu semakin menarik dan menonjol. Apalagi dilengkapi dengan sandal heels yang tinggi, cocok banget deh untuk hangout dan foto-foto!
3. Jumpsuit Warna Denim Dengan Kemeja Putih
Model jumpsuit hijab modern dan elegan satu ini dijamin membuatmu suka! Jumpsuit dengan bahan katun namun punya warna denim ini memberikan kesan yang kasual namun tetap modis dan kece! Meski kelihatannya sederhana, namun penampilanmu tampa luar biasa dengan jumpsuit satu ini!
Aksen tali serut di bagian kanan dan kiri menambahkan detail yang menarik pada jumpsuit ini, memberikan kesan yang dinamis. Selain mempercantik jumpsuit, adanya tali di bagian pinggang kanan kiri juga membuatmu lebih mudah mengatur ukuran agar sesuai dengan badan.
Dear, kamu bisa memadukan jumpsuit hijab modern ini dengan kemeja putih lengan karet. Dijamin kamu pasti akan tambah kece. Untuk bagian kerahnya bisa kamu tonjolkan di atas, ya! Jangan lupa untuk ikat simpul tali pink di leher supaya penampilan kamu menjadi lebih paripurna.
Selain itu, kamu bisa menggunakan hijab segitiga dengan warna navy yang lebih gelap dari jumpsuit kamu supaya warnanya tidak terlalu senada. Pemilihan warna hijab yang satu tingkat lebih tua bisa memberikan kontras yang menarik. Terakhir, gunakan flat shoes warna putih agar lebih trendy!
4. Jumpsuit Elegan Motif Batik Surjan
Jumpsuit dengan motif batik surjan satu ini benar-benar sangat menarik. Jumpsuit hijab model ini menawarkan keanggunan dengan sentuhan tradisional dibalut oleh gaya modern yang eksklusif. Tambahan resleting di bagian atas jumpsuit membuat penampilan jumpsuit semakin menarik.
Adapun jumpsuit model surjan ini memiliki karet di bagian kaki sehingga memudahkan untuk beraktivitas. Nah, karena potongan jumpsuit ini terbuka di bagian dada, maka cocoknya dipadukan dengan blouse lengan terompet warna putih.
Kombinasi pakaian ini akan membuat kamu menjadi lebih berkelas dengan balutan gaya tradisional dan modern. Selain itu, penggunaan hijab segitiga dengan warna abu juga memberikan kesan yang netral namun tetap elegan.
Kalau kamu suka menciptakan paduan yang harmonis antara tradisional dan modern, maka bisa gunakan jumpsuit dengan model satu ini!
5. Jumpsuit Motif Kotak dan Kerah Model V
Terakhir, kamu bisa menggunakan jumpsuit dengan motif kotak dan kerah model V ini. jumpsuit satu ini punya desain yang menarik dan membuatmu lebih percaya diri. Menggunakan jumpsuit ini akan membuatmu lebih terlihat trendy.
Kamu bisa memadukan jumpsuit ini dengan kemeja lengan terompet agar terlihat lebih feminim dan anggun. Nah, karena model jumpsuitnya sendiri adalah kerah V, maka pastikan untuk gunakan manset hitam, ya! Kombinasi jumpsuit motif kotak dan manset hitam ini sudah sangat pas dicoba!
Untuk hijabnya sendiri bisa gunakan yang model pashmina untuk tonjolkan model kerah V-nya. Lebih bagus lagi jika kamu menambahkan anting sebagai aksesori. Penambahan aksesori ini memberikan sentuhan yang elegan, modis dan berkelas.
Tidak hanya praktis dipakai, model jumpsuit hijab modern dan elegan ini juga memancarkan kepercayaan diri karena membuatmu tampil semakin modis. Sempurnakan penampilan kamu dengan koleksi jumpsuit hijab yang memukau dan elegan ini!