7 Ide Mix and Match Baju Kodok Rok Hijab

Dijamin anti kehabisan ide karena kini OOTD wanita ada banyak sekali, termasuk buat kamu yang berhijab. Salah satu contohnya adalah mix and match baju kodok rok hijab yang akhir-akhir ini sedang kembali banyak digemari. Baju kodok sendiri sebenarnya sudah ada sejak tahun 1870 lho! Cukup tua, bukan?

Saat awal kemunculannya, baju ini banyak digunakan oleh para pekebun, petani, mekanik, dan tukang bengkel. Hal ini karena desainnya yang simpel sehingga mudah digunakan. Tapi seiring perkembangan zaman, baju kodok justru banyak diminati oleh masyarakat berbagai lapisan terutama kawula muda.

Ide Mix and Match Baju Kodok Rok Hijab

Kalau di zaman sekarang, baju kodok lebih familiar dengan sebutan overall. Definisi dari overall sendiri adalah sepasang baju terusan (bagian atas dan bawah menyatu). Bagian atas identik tanpa lengan (sleeveless), sementara bagian bawah bisa rok atau celana. Ini dia contoh padu padan overall jenis rok:

1. Baju Kodok Motif Garis

Baju Kodok Motif Garis

Ilusi tubuh lebih tinggi bisa kamu dapat dengan pakai baju kodok motif garis-garis vertikal! Cuttingan yang kecil di bagian pinggang bikin kesan tubuh lebih slim lho. Ada tambahan pocket di sisi kiri yang ukurannya cukup besar nih, lumayan untuk menaruh hp atau dompet saat bepergian dan malas membawa tas.

Ujung roknya berpotongan lurus senada dengan bagian leher. Bisa kombinasikan dengan kemeja polos putih untuk bikin semi formal look! Pakai kerudung model ikat belakang biar terlihat clean, lalu tambah loafers sebagai alas kaki biar makin modis. Kalau ke kampus pakai OOTD ini boleh juga kok.

2. OOTD Overall dan Kaos Polos

OOTD Overall dan Kaos Polos

Kalau mau hangout, bisa pilih baju kodok dengan dalaman casual seperti kaos polos. Nggak harus satu warna, konsep beda warna juga cocok nih jadi pilihan agar tampilan kamu nggak membosankan. Salah satu contohnya adalah pakai overall warna grey dengan kaos merah bata yang tampak menyala.

Tapi agar tetap menyatu secara keseluruhan dan enak dipandang, kamu bisa pilih kerudung yang warnanya serupa dengan overall. Beda dari sebelumnya, overall ini punya garis atas yang jauh lebih rendah, yaitu sampai perut. Tambah flat shoes abu-abu muda biar OOTD ini makin nyambung warnanya.

3. Baju Kodok Hijab Peach

Baju Kodok Hijab Peach

Tak harus kemeja putih, kemeja warna biru muda juga bisa jadi dalaman untuk baju kodok bernuansa peach. Warna ini memberi kesan segar sekaligus menggemaskan, tapi di sisi lain juga cocok untuk kamu yang ingin tampil feminim. Kamu bisa pakai high heels untuk mempertegas aura feminim kamu, Dear.

Bagian atas pundak menggunakan tali dengan pengait berupa kancing, dan ada strap kain di pinggang yang bikin kesan ramping. Menariknya, baju kodok polosan ini punya aksen jahitan yang tersebar di beberapa bagian. Bentuk roknya sendiri lebar jadi bikin langkah kaki lebih nyaman.

4. Overall Rok dan Kemeja Lengan Balon

Overall Rok dan Kemeja Lengan Balon

Buat kamu yang suka mengikuti trend fashion wanita pasti sudah nggak asing dengan atasan lengan balon, bukan? Nah, kemeja dengan bentuk lengan menggemaskan ini bisa kamu padu dengan overall. Kali ini desain atas overall tampak unik dengan bentuk seperti huruf Y.

Ada aksen ruffle di beberapa bagian, dan bagian pundak ada tali kecil dengan panjang bisa diatur. Bagian roknya tampak polos dengan cuttingan lebar yang nyaman untuk melangkah meski kamu pakai high heels. Ngomong-ngomong, warna hijau pada baju kodok ini memberi kesan fresh ya!

5. Overall Abu-abu Hitam

Overall Abu-abu Hitam

Kalau kamu cari OOTD yang simple dan anti gagal, maka tema monokrom patut dijadikan pilihan. Jangan salah Dear, monokrom bukan hanya hitam dan putih tapi juga bisa abu-abu dan hitam lho! Bermodalkan blouse polos warna hitam dan overall abu-abu muda, kamu sudah bisa tampil kece saat jalan-jalan.

Makin ciamik kalau dipadu dengan pashmina bernuansa abu-abu juga, lalu tambah aksesoris kalung berwarna senada agar outfit kamu nggak terlalu hambar. Bisa tambah brooch heels kalau kamu ingin memberi sentuhan elegan meski pakai atasan yang casual seperti overall.

6. Baju Kodok Abu dan Baju Biru

Baju Kodok Abu dan Baju Biru

Kalau lagi musim panas begini, pakai baju bernuansa adem seperti biru dijamin bikin pandangan lebih segar! Kali ini kamu bisa padukan baju lengan balon warna biru muda untuk jadi dalaman dari baju kodak warna light grey.

Bagian atas pakai gesper memberi kesan vintage, tapi tetap terkesan trendy dengan aksen slit di ujung bawah tengah. Makin cute dengan tambahan duo pocket di sisi kanan kiri.

Biar nggak boring, bisa pakai pashmina putih dengan hiasan jepit rambut warna biru. Tambah tas jinjing berwarna senada baju biar lebih eye catching!

7. OOTD Baju Kodok Pink

OOTD Baju Kodok Pink

Sweet and feminism, baju kodok bernuansa pink ini cocok jadi pilihan untuk yang ingin terlihat fresh dan terkesan masih muda. Bagian pundak ada tali panjang yang bisa di adjust dan dibikin simpul pita. Cantik!

Rok dengan potongan H-line ini dihias dengan saku kanan kiri mirip cargo tapi tanpa penutup. Mix dengan pashmina pink biar makin manis, dan jadikan kemeja biru sebagai atasan. Minimalis dan mudah ditiru.

Yuk, upgrade tampilan kamu supaya nggak boring dengan tujuh ide mix and match baju kodok rok hijab di atas. Bisa jadi outfit casual atau formal tergantung pada atasan yang dikenakan, apakah kaos atau baju berkerah seperti kemeja dan blouse. Baju kodok asik juga kok buat hangout atau ngampus.