“There is a woman, at the beginning of all great things” – Alfonso De Lamartine
Di balik karya-karya besar dunia, terdapat peran wanita hebat. Untuk itu Laiqa mengangkat tema “Super Women” untuk terus menyemangati para wanita, sekaligus memperingati hari Kartini pada tanggal 21 April. Berikut adalah beberapa cuplikan edisi ini
1. ETU for MB Fashion Show Tokyo 2015
Cerita tentang keberhasilan Restu Anggraini di ajang perhelatan fashion kelas internasional. Desain ETU yang clean dan natural memberikan nuansa baru bagi dunia fashion muslim
2. Special Story from Tuti Alawiyah, Wirianingsih, dan Irna Mutiara
Tiga wanita hebat ini memiliki karya yang luar biasa. Tuti Alawiyah yang pernah menjabat sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan selama dua periode, Wirianingsih yang berhasil mendidik 10 anaknya menjadi penghafal Alquran, dan Irna Mutiara yang menjadi pioneer desain muslim modern dan syar’i.
3. Fashion Spread
Nuansa bunga sakura, dan lampu kota Shibuya mewarnai fashion spread kali ini. Temukan desain segar dari ETU, Shotistic, KIMI, Juniperlane, dan All’s Scarf.
4. Inner Beauty: How to Be A Super Achiever
Jika merasa memiliki pencapaian yang datar-datar saja. Mungkin saatnya kamu mencapai sesuatu yang lebih besar. Temukan beberapa caranya di sini.
5. Islamic View: Modern Women, Super Women
Kolom ini membahas pandangan Islam mengenai figur wanita, sekaligus perannya di era modern sekarang ini.
6. Street Style Parade
Cuaca musim semi di Jepang menjadi saat yang tepat untuk mencuri ide street style look. Di cuaca ini, masyarakat Jepang mengenakan pakaian yang tertutup yang bisa menjadi inspirasi gaya berhijab.
7. Runaway: Oversized Coat
Tren yang mulai digemari saat ini adalah coat dengan siluet longgar dengan warna natural. Beberapa gambarannya bisa dilihat di kolom ini.
Temukan inspirasi di kolom lainnya:
- Special Report: Indonesia Fashion Week
- Fashion ideas
- Must Have Item
- Mix and Match
- Food Project
- Personality Quiz
- Pop Quiz
- DIY
Dapatkan Laiqa Magazine Vol.16 di lapak terdekat atau pesan secara online disini.