Kilau Elegan dari 5 Celana Panjang Terbaik untuk OOTD

Rekomendasi OOTD tiada surutnya, Dear. Kali ini, HIJUP beri kamu 5 rekomendasi celanja panjang terbaru dan terbaik untuk menambah kilau elegan ketika kamu mengenakannya untuk bepergian bersama orang-orang tersayang. Mari kita simak bersama!

Iriana Pants

Celana - Iriana Pants Pearl - Pearl

Unjuk kemilau elegan dan pancaran pesona kehangatan dirimu melalui celana dari brand RIAMIRANDA ini, Dear! Ingin bepergian ke mal, taman, atau kantor? Celana panjang ini sangat fleksibel untuk kamu kenakan ke mana pun. Balutan bahan material kain dari airflow yang ringan, dingin, dan nyaman di kulit menambahkan nilai plus dari celana panjang ini.

Tersedia untuk ukuran M dan L dengan pilihan warna pearl.

Kulot Cotton Feather

Celana - Kulot Cotton Feather - Grey

Kelembutan kulot dari bahan material poliester spandex dari brand LEZAHRASIGNATURE ini akan membuatmu merasakan kenyamanan berlapis, Dear. Terdapat tali yang dapat diserut, kantong atau saku di bagian kiri & kanan, dan karet pinggang elastis. Nilai plusnya lagi, bahan kain kulot ini ringan, dingin, dan tidak menerawang. Kamu bisa mengenakan kulot manis ini bepergian santai ke mana pun bersama orang-orang tersayang.

Tersedia untuk semua ukuran dengan pilihan warna grey, dark brown, navy, black, dan light brown.

Pleats Cullote Mint

Celana - Pleats Cullote Mint - Mint

Model lekukan bergaris mengelililingi setiap detail kain menampilkan kesan elegan dan estetik pada kulot ini, Dear. Dengan bahan material spandeks dari brand AMALA, kulot panjang ini sangat elastis, tidak menerawang, dan memudahkanmu bergerak ke sana-ke sini tanpa khawatir. Tentunya kamu akan tampak terlihat muda, fresh, dan tetap elegan dengan kulot ini.

Tersedia untuk semua ukuran dengan pilihan warna mint.

Betty Crinkle Cullote

Celana - Betty Crinkle Culotte - Dusty Blue - Dusty Blue

Celana panjang kedua datang dari brand THE SILK HAUS yang menawarkan bahan kain berbahan premium crinkle. Betty Culotte memanjakanmu dengan kehalusan bahan yang membuat terasa sangat nyaman ketika kamu kenakan. Detail ruffle di bagian pinggang bisa kamu sesuaikan dengan tali ikat di bagian depan. Terdapat pula karet di bagian pinggang yang membuatmu merasa percaya diri lagi ketika berjalan santai di luar. Ada spesial totebag untuk setiap pembelianmu, Dear!

Baca Juga:  Bahan Katun Rayon

Tersedia untuk satu ukuran dengan pilihan warna dusty blue

Kulot Denim

Celana - Kulot Denim Emma Edgy - Snow Blue

Tampak jenjang dan ramping dengan kulot denim! Brand dari LEZAHRASIGNATURE ini masih akan menampilkan sisi manis dan femininmu, Dear! Terdapat karet elastis & tali yang melingkari bagian pinggang, saku di bagian dalam, dan unfinished style di bagian bawah celana denim ini. Tentunya kulot denim ini akan memesona setiap mata memandang.

Tersedia untuk ukuran M, L, XL, & XXL dengan pilihan warna snow blue dan dark blue.

Nah, itu tadi 5 rekomendasi celana panjang kekinian nan elegan untuk kamu, Dear. Tentunya bisa kamu dapatkan dengan mudah dan lebih murah hanya di hijup.com atau HIJUP Mobile App.

Temukan inspirasi fesyen menarik lainnya dalam HIJUP Magazine!