Inspirasi Style Kemeja Putih untuk OOTD Wanita Berhijab

Kehabisan gaya outfit yang modis dan keren saat ingin menggunakan kemeja putih? Jangan khawatir karena sebenarnya ada banyak inspirasi style OOTD yang bisa kamu ikuti. Kemeja putih memang menjadi salah satu model baju yang jarang digunakan wanita, terutama yang memiliki tone kulit  gelap.

Kecuali di acara-acara yang mengharuskan mereka menggunakannya. Selain, terkesan monoton model kemeja putih juga dinilai kurang menarik bagi banyak wanita. Padahal jika kamu pintar memadu padankannya dengan model hijab dan celana yang tepat akan memberikan kesan yang sempurna.

Meskipun terkesan sederhana dan tidak terlalu mencolok, kemeja putih sebenarnya bisa mengubah penampilanmu menjadi lebih keren. Namun, kamu perlu melakukan mix and match yang serasi dengan kemeja putih tersebut.

Bagi kamu yang kehabisan ide memadu padankan kemeja putih dengan pernak-pernik busana lain. Sepertinya kamu perlu melihat-lihat beberapa inspirasi style OOTD dengan kemeja putih di bawah ini.

1. Kemeja Putih Basic dengan Hijab dan Kulot Berwarna Pink Pastel

Kemeja Putih Basic dengan Hijab dan Kulot Berwarna Pink Pastel

Style kemeja putih ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki tone kulit cerah dan kuning langsat. Hijab dengan warna pink pastel akan membuat wajah kamu terlihat lebih berseri.

Di tambah lagi dengan celana kulot dengan warna yang sama tentu membuat penampilanmu semakin matching.

2. Kemeja Putih Lengan Kerut dengan Hijab Berwarna Cokelat Susu

Kemeja Putih Lengan Kerut dengan Hijab Berwarna Cokelat Susu

Jika, tidak suka dengan warna-warna yang terlalu feminim seperti pink pastel, kamu bisa memadukan kemeja putih dengan hijab berwarna cokelat susu. Supaya lebih serasi gunakan juga celana kulot dengan warna yang senada.

3. Kemeja Putih Basic dengan Celana Jeans dan Hijab Berwarna Abu-abu

Kemeja Putih Basic dengan Celana Jeans dan Hijab Berwarna Abu-abu

Style kali ini sangat cocok untuk kamu yang ingin gaya OOTD kasual untuk koleksi foto di Instagram. Kemeja putih basic bisa terlihat lebih modis saat dipadukan dengan celana jeans model cutbray.

Ditambah lagi dengan panduan hijab berwarna abu-abu muda akan menambah keanggunanmu. Ide OOTD ini juga cocok digunakan di segala tone kulit loh.

4. Kemeja Putih Kekinian dengan Hijab Berwarna Navy dan Celana Jeans

Kemeja Putih Kekinian dengan Hijab Berwarna Navy dan Celana Jeans

Model kemeja putih ini sedang menjadi trend bagi kamu yang tidak mau ketinggalan mengikutinya. Cobalah padukan kemeja putih ini dengan hijab berwarna navy dan celana jeans dengan warna yang senada.

5. Kemeja Putih Basic dengan Hijab Berwarna Baby Pink dan Rok Plisket

Kemeja Putih Basic dengan Hijab Berwarna Baby Pink dan Rok Plisket

Apa kamu lebih nyaman menggunakan rok? Jika, iya kamu bisa memadukan kemeja putihmu dengan rok plisket berwarna pink agak peach. Untuk warna hijabnya kamu bisa menggunakan warna baby pink yang terkesan soft sehingga terlihat lebih elegan.

6. Kemeja Putih dengan Hijab dan Kulot berwarna Cream dan Cokelat

Kemeja Putih dengan Hijab dan Kulot berwarna Cream dan Cokelat

Kemeja dengan lengan balon juga sempat populer di kalangan wanita kamu bisa mencoba memadukannya dengan hijab berwarna cream yang terlihat sangat menyatu.

Untuk warna celana kulotnya kamu bisa memilih warna cokelat agar tetap terlihat serasi dengan warna hijab.

7. Kemeja Putih dengan Hijab Berwarna Almond dan Celana Jeans

Kemeja Putih dengan Hijab Berwarna Almond dan Celana Jeans

Bagi pecinta celana jeans, kamu bisa memadukannya dengan kemeja putih dan hijab berwarna kuning almond yang terlihat soft. Style OOTD kali ini terlihat kasual tapi masih aman digunakan di acara  semi formal.

8. Kemeja Putih Lengan Batwing dengan Hijab dan Rok Kancing Berwarna Milo

Kemeja Putih Lengan Batwing dengan Hijab dan Rok Kancing Berwarna Milo

Jika, kamu ingin menghadiri acara semi formal yang mengharuskan kamu menggunakan dress code kemeja putih. Kamu bisa menggunakan style kemeja ini dengan ditambah hijab dan rok kancing berwarna milo

9. Kemeja Putih Panjang dengan Hijab dan Kulot berwarna Coklat Muda dan Putih

Kemeja Putih Panjang dengan Hijab dan Kulot berwarna Coklat Muda dan Putih

Bagi kamu yang sudah terbiasa menggunakan atasan model tunik, mungkin model kemeja putih ini cocok untukmu. Kamu bisa menggunakan celana kulot berwarna putih agar terlihat lebih matching.

Agar tidak terkesan monoton gunakan hijab berwarna cokelat muda untuk memberikan sentuhan warna lain.

10. Kemejanya Putih Model Kimono dengan Hijab dan Celana Skinny Berwarna Maroon dan Hitam

Kemejanya Putih Model Kimono dengan Hijab dan Celana Skinny Berwarna Maroon dan Hitam

Model kemeja putih seperti kimono ini bisa kamu pilih jika ingin tampil beda, agar terlihat lebih ramping kamu bisa menggunakan model celana skinny berwarna hitam. Untuk warna hijabnya gunakan warna maroon agar wajahmu terlihat lebih cerah.

11. Kemeja Putih Lengan Balon dengan Hijab dan Kulot Berwarna Navy dan Hitam

Kemeja Putih Lengan Balon dengan Hijab dan Kulot Berwarna Navy dan Hitam

Model lengan baju balon sedang digemari para wanita tidak heran jika banyak model blouse dan tunik yang mengadopsi model lengan ini. Bagi kamu yang memiliki kemeja putih dengan model lengan balon, cobalah padukan dengan hijab berwarna navy.

Agar terlihat lebih stylish gunakan celana kulot berwarna netral seperti warna hitam. Teman-temanmu akan kagum dengan perpaduan OOTD yang sangat eye catching ini.

Bagaimana inspirasi mix and match kemeja putih di atas sangat menarik bukan? Pilihlah style yang paling sesuai dengan dirimu agar lebih nyaman saat memakainya, serta jangan memaksakan diri menggunakan busana yang tidak cocok dengan dirimu.