Inspirasi Gaya Busana Indah Nada Puspita untuk Tampilan Sehari-Hari

Indah Nada Puspita atau yang akrab disapa Nada memang selalu menginspirasi dengan gayanya yang classy dan fashionable. Seperti beberapa contoh di bawah ini, inpirasi gaya Nada dapat kita tiru untuk tampilan sehari-hari yang modis. Seperti apa? Let’s take a look!

Windy Sunny Long Day

Windy Sunny Long Day
Shop the look:
? Abame – Odette Long Tunic

Berencana untuk jalan-jalan saat matahari sedang terik? Pilihlah pakaian berbahan katun yang dapat menyerap keringatmu sehingga kamu tetap nyaman beraktivitas. Kamu dapat memadupadankan tunik dengan motif striped dan memiliki kerah leher yang tinggi atau turtle neck. Padukan dengan celana panjang berpotongan lurus untuk tampilan yang simple namun tetap chic. Lengkapi dengan flat shoes yang membuatmu ringan melangkah dan sling bag yang stylish.

Earthy Worthy

Earthy Worthy
Shop the look:
? Buttonscarves – Peonies Square Scarf 2.0 Viole Cotton

? Dress Up for Faith – Kasha Cullotes

? Malaika – New Legging Wudhu

Warna-warna bumi atau earth tone, baik atasan, bawahan atau jilbab masih menjadi tren saat ini. Perpaduan warna bumi ini dapat membuat gayamu menarik dan membuat teduh di mata, karena warnanya yang tidak terlalu terlalu. Padukan atasan dan bawahan berwarna cokelat atau krem dan lengkapi dengan jilbab bermotif flowery yang dapat menjadi statement dari penampilanmu. Kamu juga dapat memakai sling bag dengan warna yang sedikit gelap. Tampilan ini cocok untuk kamu gunakan untuk gaya hangout bersama teman-teman.

Denim on Denim

Denim on Denim
Shop the look:
? Zahra Signature – Longsleeve Denim Tunic Oversized Embro

? Una Style by Iki Kadin – Drian Jogger Denim

? Moya By Herfiza – Sebiru Scarf

Memakai atasan dan bawahan berbahan denim memerlukan trik tersendiri agar tidak monoton. Kamu dapat memadukan tunik denim dengan detail embroidery di sepanjang sisi kancing untuk memberikan kesan yang fashionable. Berikan siluet yang fresh dengan memadukan tunik berwarna lebih terang dengan celana berpotongan lurus berwarna dark-wash. Seimbangkan tampilanmu dengan jilbab bermotif abstrak bernuansa biru untuk tampilan yang penampilan sehari-harimu jadi lebih modis.

Airport Style

Airport Style
Shop the look:
? LAV Indonesia – Daaria Blouse

? Zahra Signature – Longpants Spandex Checkered Print

? Buttonscarves – Freya Square Scarf In Peach For Hijup

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan istilah airport style. Yap, ini adalah tampilan orang-orang saat memulai travelling. Biasanya tampilan ini sangat simple, tidak terlalu banyak menggunakan aksesoris, karena kamu harus dapat leluasa bergerak saat membawa barang-barang. Tampilan yang simple dan chic ini tidak hanya dapat kamu kenakan saat travelling saja, namun juga dapat kamu adaptasikan dalam penampilan sehari-hari. Padukan celana berpotongan lurus bermotif checkered print dengan atasan polos berwarna netral. Kamu dapat melengkapi tampilanmu dengan jilbab bermotif dengan nuansa lembut.

Kamu dapat menemukan semua produk dalam artikel ini dengan mengunjungi HIJUP.com atau klik emoji ? pada barang favoritmu. Have a nice day, dear!