HIJUP on HIJRAHFEST 2018

Hijrah saat ini sudah menjadi gaya hidup dalam keseharian umat muslim. Alquran dan Assunnah sebagai panduan hidup juga semakin giat diamalkan oleh berbagai kalangan di Indonesia, tak terkecuali para public figure yang menunjukkan ghirahnya yang kemudian menjadi warna tersendiri dalam proses hijrah tersebut.

Kehadiran para Asatidz di media sosial yang dapat menyentuh berbagai lapisan masyarakat juga merupakan hal positif yang bisa dipetik dari berkembangnya era digital saat ini. Hal ini mengiringi proses hijrah sebagai sebuah fenomena positif yang menginspirasi banyak orang.

HIJUP sebagai e-commerce fashion muslim pertama di dunia mendukung berbagai kegiatan bermanfaat yang dapat menginspirasi banyak pihak. Untuk itu, kali ini HIJUP mendukung kegiatan yang dipersembahkan oleh rekan-rekan public figure dalam acara bertajuk HIJRAHFEST 2018.

HIJRAHFEST-2018

HIJRAHFEST 2018 akan dilangsungkan selama tiga hari yaitu 9 – 11 November 2018 di Hall A Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Detail acaranya adalah sebagai berikut:

HARI PERTAMA – Jumat, 9 November 2018 – 10.00 WIB sampai selesai

Tausiyah bersama Ust. Bachtiar Nasir, Ust. Salim Fillah, dan Ust. Hanan Attaki serta salat berjamaah bersama Muzammil Hasballah.
Dihadiri oleh: Ust. Ahmad Ridwan, Ust. Abu Fida, Ust. Luqmanulhakim Ashabul Yamin, Ust. Cahyo Ahmad Irsyad, rekan-rekan public figure yang tergabung dalam Hijrah Hijab Squad dan Kajian Musawarah.

HARI KEDUA – Sabtu, 10 November 2018 – 10.00 WIB sampai selesai

Tausiyah bersama Ust. Abdullah Gymnastiar, Ust. Fatih Karim, dan Ust. Oemar Mita serta salat berjamaah bersama Salim Bahanan.
Dihadiri oleh: Ust. Steven Indra Wibowo, Mualaf Center Indonesia, Yuk Ngaji ID, Hijabers Mom, rekan-rekan public figure yang tergabung dalam Hijrah Hijab Squad dan Kajian Musawarah.

HARI KETIGA – Minggu, 11 November 2018 – 08.00 WIB sampai selesai

Tausiyah bersama Ust. Abdul Somad, Ust. Felix Siauw, dan Ust. Adi Hidayat serta salat berjamaah bersama Syakir Daulay.
Dihadiri oleh: Conncreate serta rekan-rekan public figure yang tergabung dalam Hijrah Hijab Squad dan Kajian Musawarah.

Selain acara di atas, untukmu yang bertatto dan ingin sekali menghapusnya, jangan lewatkan kesempatan ini hanya di HIJRAHFEST 2018! Daftarkan dirimu mulai 2 – 7 November 2018 dengan menghubungi 087887278463. Penghapusan tatto dilakukan secara GRATIS dengan syarat membaca surat Ar-Rahman yang akan dibantu oleh @ayogerakbareng, @beranihijrahbaik.official, dan @imscenter.

Tiket HIJRAHFEST 2018

Investasi Masuk hanya sebesar Rp80.000 per hari, sudah termasuk donasi untuk Palu dan Donggala.

Simak caranya:

  • Untuk pembelian tiketnya silahkan snap QR Code yang ada di instagram @hijrahfest dengan menggunakan TCASH Wallet Apps.
  • Pembelian tiket hanya melalui T cash.
  • Bagi yang belum memiliki aplikasi T Cash, Silahkan Download sekarang juga.
  • Cukup dengan melakukan scan barcode T Cash , sahabat sudah membeli 1 tiket Hijrah Fest.

Informasi lebih lanjut hubungi 087887278463 (whatsapp only).

Jangan lupa untuk mengunjungi booth dan mobile truck HIJUP di HIJRAHFEST 2018, dan dapatkan penawaran menariknya!

HIJRAH-FEST-2018