Hijab Tutorial Segi Empat untuk ke Pesta

Weekend biasanya tak lepas dari undangan pesta pernikahan yang harus dihadiri. Seringkali kita akan bingung memilih busana dan gaya hijab seperti apa yang akan kita kenakan. Namun tak usah khawatir, gaya hijab yang satu ini dapat menjadi pilihan, khususnya bagi kamu yang tak biasa menggunakan pashmina. Berikut langkah-langkah mudah tutorial hijab segi empat untuk ke pesta dengan menggunakan hijab paris kesayanganmu:

1. Gunakan inner ninja berwarna senada dengan hijab paris. Lipat hijab paris menjadi segitiga seperti biasa, lalu kalungkan pada leher.

hijab tutorial segi empat untuk ke pesta1

2. Putar sisi bagian kanan ke atas kepala ke sisi kiri.

Hijab Tutorial segi empat untuk pesta (2)

3. Sematkan jarum di dekat telinga kiri. Rapikan.

Hijab Tutorial segi empat untuk pesta (3)

4. Lakukan hal  yang sama pada sisi sebelah kiri. Putar ke atas hingga ke sisi kanan.

Hijab Tutorial segi empat untuk pesta (4)

5. Sematkan jarum di dekat telinga kanan. Rapikan.

Hijab Tutorial segi empat untuk pesta (5)

6. Selesai. Sangat praktis bukan? Selamat mencoba!

Hijab Tutorial segi empat simple untuk pesta