Cara Mudah Menghilangkan Noda pada Baju Putih

Sebelum kamu putus asa dengan baju berwarna putih yang terkena noda, jangan dulu menyerah untuk menghilangkan noda tersebut. Ada banyak cara mudah untuk menghilangkan noda dari tumpahan kopi, kuah opor, ataupun bercak darah. Tips berikut ini dapat kamu praktikkan untuk menghilangkan noda tersebut pada baju putihmu. Bajumu pun akan kembali bersih cemerlang dan kamu masih tetap dapat memakainya.

aid872566-728px-Remove-Grease-or-Oil-Stains-from-Clothing-Step-1 (2)

1. Pertolongan Pertama

Yang terpenting dari menghilangkan noda adalah semakin cepat kamu membersihkan noda yang menempel pada bajumu maka semakin mudah noda itu untuk dihilangkan. Jika kamu belum sempat membersihkannya dengan deterjen, tindakan tercepat yang dapat kamu lakukan adalah menepuk-nepuk daerah yang terkena noda dengan kain basah atau es batu. Cukup ditepuk-tepuk, jangan digosok. Setelah dicuci, pastikan nodanya benar-benar tak terlihat sebelum dijemur dan dikeringkan.

2. Noda Tinta

Noda dari tinta yang masih segar sebenarnya mudah dihilangkan, tetapi noda ini akan menjadi sangat sulit dibersihkan ketika sudah terlalu lama menempel pada bajumu. Saat terkena noda tinta, segeralah alirkan air dingin pada daerah yang terkena noda kemudian cuci dengan air panas. Metode ini juga dapat diterapkan pada noda kopi dan teh.

3. Noda Protein

Bercak darah, keringat, dan muntahan termasuk dalam noda protein yang dapat dihilangkan oleh larutan penghilang noda yang bersifat basa. Larutan ini akan melarutkan protein yang menempel pada baju gamis untuk lebaran milikmu yang berwarna putih. Deterjen yang mengandung enzim juga dapat digunakan karena kemampuannya memecah protein dan melarutkannya.

4. Noda Kombinasi

Noda kombinasi, meliputi noda dari saus, makeup, dan crayon, adalah kombinasi dari jenis noda tinta dan protein. Perlakuan pertama yang bisa kamu lakukan adalah membasuh daerah yang terkena noda dengan air dingin. Kemudian gosokkan deterjen cair dengan lembut pada daerah noda dan dilanjutkan dengan membilasnya. Jika noda belum juga hilang, aplikasikan stain stick pada bekas noda.

5. Noda Susu

Noda produk susu masuk dalam tipe noda protein. Noda segar dari produk susu harus direndam dalam air dingin terlebih dahulu sebelum dicuci. Jika noda produk susu sudah mengering, sikat noda keringnya lalu rendam selama beberapa jam dalam larutan air dingin dan deterjen yang mengandung enzim. Setelah dikucek dan ternyata nodanya belum juga hilang, rendam lagi selama 30 menit lalu kucek lagi hingga bersih.

6. Noda Buah

Noda buah dapat ditangani dengan merendamnya dalam larutan air panas dan deterjen yang mengandung enzim. Jangan menggunakan sabun organik, karena sabun ini dapat membuat noda menjadi menempel permanen. Rendam daerah yang terkena noda selama 30 menit. Jika setelah direndam dan dicuci ternyata belum hilang nodanya, kamu dapat menggunakan pemutih untuk menghilangkannya.

7. Noda Rumput

Noda rumput adalah noda dari campuran klorofil, xantofil, dan karotenoid yang sangat susah dihilangkan. cara menghilangkannya adalah dengan merendam daerah yang terkena noda di dalam larutan air dingin dan deterjen yang mengandung enzim selama 30 menit. Jangan gunakan air panas, karena air panas dapat menggumpalkan noda sehingga akan membuatnya tambah sulit dihilangkan.

8. Noda Lumpur

Noda lumpur yang mengotori baju gamis lebaran terbaru milikmu harus dibiarkan kering sebelum dibersihkan. Sikat nodanya kemudian rendam dalam larutan air hangat, deterjen, dan cuka selama 15 menit. setelah direndam lalu bilas dengan air bersih dan biarkan beberapa menit. Jika noda masih belum hilang, kamu dapat menggosoknya dengan spons yang telah dicelupkan dalam alkohol. Kamu juga dapat menggunakan klorin yang aman untuk kulit dan bilas dengan air.

9. Noda Saus

Perlakuan terhadap noda saus adalah dengan merendam gamis lebaran warna putih yang terkena noda dalam campuran air dingin, deterjen cair, dan cuka. Jika noda masih terlihat, gosok daerah yang terkena noda dengan deterjen cair lalu bilas dengan air. Kamu dapat menggunakan deterjen yang mengandung enzim dan merendam selama semalam jika ternyata nodanya masih membandel. Jangan gunakan air panas untuk membersihkan noda ini karena dapat membuat noda menempel permanen.

foto: berbagai sumber