Motif polkadot sangat lekat dengan kesan vintage dan classic. Motif yang sempat populer pada era 20an ini masih sangat diminati hingga kini, bahkan industri fesyen meramalkan motif dengan titik kecil siap menjadi motif yang akan tren kembali sepanjang tahun 2020.
Walaupun motif polkadot identik dengan kesan vintage dan klasik, sentuhan motif polkadot nyatanya dapat tampil modern dengan cara padupadan yang tepat. Bukan hanya vintage look, beberapa look ternyata bisa dikreasikan lewat motif cantik ini. Penasaran gaya apa saja yang cocok untuk padupadan baju motif polkadot? Intip 5 trik gaya padupadan motif polkadot yang simpel dan stylish di bawah ini!
1. Elevasi gaya harian dengan tampilan senada.
Una Style – Alya Midi Dress 006
Tak perlu repot untuk meningkatkan level gaya pada daily look, salah satu trik yang bisa dicoba adalah dengan memasangkan tunik motif polkadot dengan koleksi bawahan senada. Agar fleksibel, simpel, dan nyaman, kamu bisa memilih celana panjang polos dengan potongan lurus seperti ini.
Motif kontras polkadot dijadikan sebagai center point pada tampilan ini. Untuk membuang kesan monoton, kamu bisa memasukan warna kontras lewat eksplorasi warna hijab vibrant dan sepasang mules sandal yang cantik. Padanan gaya ini sangat pas untuk kamu pecinta gaya chic.
2. Ciptakan tampilan santai yang atraktif dengan padanan kemeja motif polkadot.
Rasanya semua pasti setuju kalau motif polkadot kental akan nuansa klasik, namun bukan berarti pattern yang satu ini tidak cocok untuk eksperimen gaya santai. Untuk tampilan yang sedikit beda dan jauh dari kesan klasik, kamu bisa mencoba menggunakan koleksi kemeja motif polkadot dengan sentuhan dua motif yang unik.
Untuk koleksi bawahannya, sebaiknya gunakan rok atau celana panjang polos dengan desain yang simpel. Tujuannya, agar motif polkadot menjadi statement utama gaya ini. Padukan bersama sneakers dan hijab berwarna basic. Cool laid-back look!
3. Saatnya tampil effortless stylish dengan kemeja polkadot.
Motif polkadot dipercaya mampu menghadirkan kesan effortless stylish, oleh karena itu tidak perlu padupadan yang rumit untuk membuat tampilan yang mengelevasi. Trik gaya yang paling mudah diterapkan adalah dengan memadukannya dengan celana panjang polos yang simpel dann berwarna kontras.
Gaya santai nan manis ini sempurna untukmu yang suka tampil nyaman dan simpel. Agar terlihat lebih menarik, kenakan hijab dengan warna yang berbeda. Jangan lupa juga kenakan flats shoes dan sling bag favoritmu.
4. Jadikan gaya harian kian kontras dengan pilihan baju motif yang terang.
Una Style – Alya Midi Dress 005
Pilihan warna motif polkadot tidak harus selalu hitam, biru, atau merah saja. Untuk kamu yang suka bermain dengan warna-warna terang, tetap bisa lho menggunakan baju motif polkadot. Salah satunya koleksi tunik motif berwarna kuning ini.
Sentuhan warnanya yang terang mampu menyisipkan kesan ceria nan manis. Siluet tunik yang longgar pastinya juga dapat memaksimalkan kesan nyaman. Untuk padanan, cukup kenakan hijab warna basic, celana panjang polos, dan high heels berdesain simpel.
5. Tampil extra chic dengan blouse motif polkadot.
Ingin terlihat cantik nan menawan menggunakan koleksi baju motif polkadot? Padanan gaya yang simpel bisa jadi inspirasi gayamu. Kombinasikan blouse motif polkadot dengan desain yang cantik agar terlihat atraktif.
Untuk koleksi jilbabnya, kamu bisa memilih hijab segi empat polos dengan warna yang berbeda. Padankan blouse motif polkadot dengan celana simpel polos dan koleksi flat shoes favoritmu. Gaya ini kian lengkap dengan padanan sling bag pilihan.