Berbeda dengan anggapan umum, menikmati camilan di sela jam makan justru sangat dianjurkan untuk menjaga metabolisme tubuh tetap aktif. Selain itu, dengan menyantap camilan, perut kita tidak akan terlalu lapar ketika jam makan tiba. Sehingga kita tidak kalap menyantap makanan berat dalam porsi besar. Berikut 6 alternatif camilan rendah gula dan kalori yang tidak bikin gemuk!
1. Kacang-kacangan
Kacang almond dapat menjadi pilihan camilan kaya protein dan serat yang praktis dan cepat saji. Selain kacang almond, edamame dan kacang kedelai muda juga cocok jadi santapan ringan untukmu. Setengah cangkir edamame mengandung 4 gram serat dan 8 gram protein, serta zat besi tinggi.
2. Puding rendah lemak
Cobalah membuat puding sendiri di rumah. Kandungan agar-agar yang kaya serat berkhasiat melancarkan pencernaan. Santap puding buatanmu tanpa fla, susu, atau gula berlebihan.Bisa juga mengganti gula pudingmu dengan gula rendah kalori.
3. Popcorn rumahan
Walau sekilas terlihat seperti makanan penuh ‘dosa’, popcorn ternyata merupakan camilan sehat yang rendah lemak. Buat sendiri popcornmu di rumah dari jagung berondong mentah. Sebagai penambah rasa, jangan gunakan gula karamel, mentega, atau garam. Tapi gunakan margarin tanpa lemak trans atau bubuk cabai. Selain kaya serat dan karbohidrat baik, popcorn juga punya efek yang sama seperti apel untuk membersihkan gigi dari asam dan bakteri karena teksturnya yang padat dan kesat.
4. Biskuit
Pilih biskuit yang mengandung biji-bijian utuh (seperti gandum utuh) dan rendah lemak. Hindari biskuit sandwich dengan isian krim atau taburan gula yang tinggi kalori.
5. Sereal
Sereal dapat menjadi pilihan makanan ringan sehat, terutama yang kaya serat dan rendah kadar gula. Kamu bisa memakannya langsung atau dengan susu tawar rendah lemak.
6. Yoghurt dan buah
Pilih yoghurt tanpa rasa dan konsumsi bersama potongan buah. Makanan ringan ini dapat menjadi sumber kalsium yang lezat dan kaya manfaat. Anda juga dapat mencampurkan bahan-bahan sehat lain, seperti biji bunga matahari.