Kemana akhir pekan ini? Ada banyak film bagus di bioskop bulan Maret ini yang cocok jadi pilihan alternatif refreshing singkat dan hemat tanpa harus bepergian jauh. Simak 5 rekomendasi film Maret 2017 dari HIJUP Magz berikut ini!
1. Power Rangers
Jenis Film : Action, Adventure, Sci-fi Produser : Halim Saban Sutradara : Dean Israelite Penulis : John Gatins, Matt Sazama, Burk Sharpless, Zack Stentz Produksi : Entertainment One
Film yang menjadi seri pertama Power Rangers di abad ke 21 ini akan menampilkan beberapa tokoh utama dari seri Mighty Morphin Power Rangers yang akan diperankan oleh aktor terbaru. Berkisah mengenai lima remaja yang dipersatukan oleh sebuah insiden yang melanda sebuah kota kecil bernama Angel Grove. Dengan menyatukan kemampuan unik mereka, kelima remaja tersebut bersatu sebagai Power Ranger untuk menghentikan alien dalam misi menghancurkan bumi.
2. Galih & Ratna
Jenis Film : Drama Produser : Sendi Sugiharto, Ninin Musa Sutradara : Lucky Kuswandi Penulis : Fathan Todjon, Lucky Kuswandi Produksi : 360 Synergy Production
Ratna (Sheryl Sheinafia), seorang siswi yang baru saja pindah ke SMA tempat Galih bersekolah. Pintar dan berbakat namun ia sendiri tidak tahu passion hidupnya apa. Ia hidup tanpa tujuan, selalu mengejar hal-hal yang sangat instan. Layaknya anak millenials saat ini. Di suatu sore, di lapangan belakang sekolah, Galih dan Ratna pun bertemu. Sebuah pertemuan yang sederhana. Ratna tertarik dengan walkman yang sedang didengarkan oleh Galih. Galih membiarkan Ratna mendengarkan kaset mixtape pemberian Ayahnya.
Inikah yang disebut dengan cinta pertama? Yang manis, menggebu-gebu, dan juga pahit? Yang berawal dari sebuah momen sederhana di lapangan belakang sekolah? Pada akhirnya, cinta pertama inilah yang membawa Galih dan Ratna ke tahap baru dalam kehidupan mereka. Sebuah tahap pendewasaan dimana tanggung-jawab, tuntutan, dan passion saling berperang dan akhirnya berdamai. Dan cinta pertama inilah yang akan selalu menjadi sebuah kenangan yang tidak akan mereka lupakan.
3. Kong: Skull Island
Jenis Film : Action, Adventure, Fantasy Produser : Mary Parent, Thomas Tull, Jon Jashni, Alex Garcia Sutradara : Jordan Vogt-roberts Penulis : Dan Gilroy, Max Borenstein Produksi : Warner Bros. Pictures
Pada tahun 1970an, sekelompok tim penjelajah dikirim untuk menelusuri sebuah pulau misterius bernama Skull Island yang terletak di samudera Hindia. Mereka segera menyadari ancaman yang terdapat di pulau tersebut sebab Skull Island adalah rumah dari kera raksasa bernama King Kong yang memiliki kekuatan dahsyat dan kecerdasan yang menyerupai manusia.
4. Surga Yang Tak Dirindukan 2
Jenis Film : Drama Produser : Manoj Punjabi Sutradara : Hanung Bramantyo Penulis : Alim Sudio, Hanung Bramantyo, Manoj Punjabi Produksi : MD Pictures
Pertemuan dengan Arini membuat Meirose menjadi ragu dengan pilihan hidupnya selama ini. Arini begitu tulus menyayangi dirinya dan Akbar, dan berharap agar Meirose kembali pada Pras. Mereka sudah menjadi keluarga. Apalagi ketika sosok Pras muncul dihadapannya, Meirose tidak bisa mengingkari bahwa cintanya pada laki-laki bijak itu masih ada dalam hatinya. Bahkan Arini didukung Nadia, berusaha keras menarik Meirose kembali.
Meirose bingung, maju dengan kehidupannya yang baru, yang dia sendiri tidak tahu akan jadi seperti apa, ataukah mundur pada kehidupannya yang lama, yang ingin dia tinggalkan selama ini, tapi menjanjikan hal yang lebih pasti bagi masa depannya? Ada apa dibalik motivasi Arini yang menggebu-gebu meminta Meirose kembali dalam kehidupan rumah tangganya yang sudah harmonis selama ini? Apa yang akan dilakukan Pras, akankah dia kembali menerima Meirose? Sementara, dia meragukan kemampuannya untuk bersikap adil sebagaimana yang diwajibkan Allah pada laki-laki yang memilih berpoligami? Siapa juga Dokter Syarief (Reza Rahardian) yang tiba-tiba hadir di tengah-tengah persoalan mereka? Lalu mengapa surga itu tiba-tiba menjadi dirindukan sekarang?
5. Beauty & The Beast
Jenis Film : Family, Fantasy, Musical Produser : David Hoberman, Don Hahn, Todd Lieberman Sutradara : Bill Condon Penulis : Evan Spiliotopoulos, Stephen Chbosky Produksi : Walt Disney Pictures
Ketika Belle (Emma Watson) pergi untuk mencari ayahnya, Maurice (Kevin Kline), ia menemukan jika ayahnya disekap di dalam sebuah kastil tua oleh The Beast (Dan Stevens). Belle kemudian bertukar tempat sebagai tahanan demi membebaskan ayahnya. Gadis itu terkejut ketika menyadari jika benda-benda di dalam kastil itu hidup dan dapat berbicara. Benda-benda tersebut memberitahu jika watak Beast tidaklah seburuk penampilannya. Ketika ia mulai dekat dengan Beast, para penduduk kota telah melakukan persiapan untuk menolong sang gadis.