5 Must-Have-Item Dian Pelangi

Dian Pelangi adalah satu-satunya desainer Indonesia yang masuk ke dalam daftar majalah Business of Fashion sebagai salah satu dari 500 orang yang berpengaruh di dunia fashion. Sang Ibu dan budaya Indonesia adalah inspirasi terbesar bagi Dian dan sangat berpengaruh dalam setiap desain-desain baju koleksinya. Karena itulah Dian juga mengidolakan desainer asal Rusia, Ulyana Sergeenko, karena desainer tersebut sangat mencintai kebudayaan Rusia dan mengangkatnya dalam setiap desainnya.

Sebagai seorang desainer dan fashion blogger, Dian Pelangi dituntut untuk selalu tampil on-point di setiap kesempatan. Untuk memenuhi tuntutan tersebut, pecinta warna shocking pink ini mempunyai fashion items yang wajib ada dalam koleksinya. Must-have-items inilah yang membantu Dian untuk selalu tampil menawan dimana saja dan kapan saja. Kamu mungkin sering melihat Dian tampil glamor di acara formal ataupun di event-event tertentu. Tetapi, ternyata desainer asal Pekalongan ini lebih menyukai gaya kasual dan sporty untuk tampilan kesehariannya. Itulah alasan penyuka motif etnik ini lebih memilih everyday motif semacam tie dye motif. Berikut 5 must-have-item yang dituturkan langsung oleh Dian dalam melengkapi gaya sehari-harinya. Kamu juga bisa menjadikannya sebagai referensi.

marsya cardi

Marsya

shop-here-button-05

Cardigan adalah item penting yang harus Dian punya karena menurutnya cardigan dengan mudah dapat dipadukan dengan kaos atau atasan berlengan pendek. Cardigan juga sangat cocok untuk gaya kasual yang fashionable.

nsbwz shoes

NSBWZ

shop-here-button-05

Seorang Dian yang mempunyai banyak kegiatan sehingga dituntut untuk selalu aktif dan sangat menyukai travelling, sepatu yang nyaman adalah hal yang wajib dipunya. Sporty shoes pun masuk dalam daftar must-have-item miliknya.

aline

Aline

shop-here-button-05

Mengikuti perkembangan jaman, jilbab instan mengalami banyak modifikasi sehingga selain praktis dan mudah digunakan, jilbab instan juga bertambah modis. Karena alasan kepraktisannya inilah Dian memilih jilbab instan untuk masuk ke dalam list must-have-item.

covering story

Covering Story

shop-here-button-05

Jeans tetap menjadi kegemaran setiap orang untuk bergaya kasual, termasuk Dian Pelangi. Namun, Dian juga tetap selektif memilih yaitu dengan memilih jeans yang tidak ketat dalam must-have-item nya. Jeans ini selain syar’i juga dapat menolong penampilannya setiap saat karena mudah untuk dipadu padankan dengan berbagai jenis pakaian.

malaika bag

Malaika Bags

shop-here-button-05

Dian juga memilih tas sebagai item wajib yang harus dimiliki. Tas yang dipilih oleh Dian adalah jenis tas yang netral dan cocok untuk dipadukan dengan semua baju. Selain itu, tasnya juga harus fungsional dan bisa untuk memuat berbagai barang esensial miliknya.