Memiliki tubuh mungil bukanlah halangan bagi para wanita untuk bergaya maksimal. Sebagia wanita bertubuh mungil kerap tidak percaya diri untuk mengenakan maxi dress. Bila amati kembali, tak semua maxi dress akan membuat tampilanmu seperti “tenggelam” dalam baju tersebut. Model dress kini sangat beraneka ragam. Bagi kamu yang bertubuh mungil, tak perlu bingung bila ingin mengenakan maxi dress. Model dress untuk wanita bertubuh mungil dapat menjadi pilihanmu dalam bergaya sehari-hari. Model dress untuk wanita bertubuh mungil tidaklah khusus, namun ada beberapa desain menarik yang akan memberikan kesan jenjang pada tubuhmu. Berikut 5 pilihan model dress untuk wanita bertubuh mungil yang dapat kamu miliki.
Two Tone
Two Tone Dress Light Blue – G2Fortyeight
Paduan nuansa dua warna atau yang akrab disebut two tone dapat menjadi salah satu pilihan model dress untuk wanita bertbuh mungil. Kuncinya, pilihlah dress dengan potongan pola warna yang vertikal sehingga memberikan kesan jenjang. Pilih juga warna yang soft agar penampilanmu tak terlalu mencolok.
Knot Accent
Madeline Abaya Navy – Novirock
Jangan biarkan dress yang kamu kenakan terkesan sangat loose. Model dress untuk wanita bertubuh mungil dengan aksen pita atau simpul pada bagian depan akan memberikan kesan lebih berbentuk pada tubuhmu. Aksen tersebut sangat cocok bagi kamu yang memiliki tubuh mungil dan ingin tampil lebih stylish.
Small Pattern
Aria Dress – Kami Idea
DressĀ dengan motif memang sedang digemari saat ini. Bagi kamu yang bertubuh mungil, tak perlu kawatir. ModelĀ dress untuk wanita bertubuh mungil dengan motif juga sapat dikenakan olehmu. Tipsnya, pilihlah dress dengan motif kecil-kecil serta memiliki wanita yang tidak mencolok dengan warna dasar dress tersebut.
Ranny Dress – Luma Dawa
Dress tak hanya dapat dikenakan untuk acara formal saja, dress juga memiliki gaya casual yang cocok untuk dikenakan sehari-hari. Bagi wanita bertubuh mungil, model dress dengan gaya menumpuk ini dapat menjadi salah satu pilihanmu dalam berbusana. Dress tersebut memiliki kombinasi motif garis pada bagian dalam serta polos pada bagian luar.
Vertical Pleats
Model dress untuk wanita bertubuh mungil yang satu ini memang sedang menjadi sebuahtren. Aksen lipit atau pleats ternyata juga cocok digunakan oleh wanita bertubuh mungil. Pilihlah dress dengan aksen pleats dengan arah pola yang vertikal.