5 Manfaat Gerakan Salat Bagi Kesehatan

Dear, selain untuk memenuhi kewajiban kita sebagai umat Muslimnya Allah Swt., ternyata gerakan dalam salat bisa menjaga kesehatan badan (fisik dan mental) kita, lo. Ada beberapa manfaatnya, yuk mari kita simak bersama!

Meningkatkan Sirkulasi Darah

Manfaat gerakan salat yang pertama yaitu terbukti dapat membantu melancarkan sirkulasi darah di dalam tubuh, Dear. Misalkan saja pada posisi rukuk, di mana aliran darah pada bagian atas diatur, sedangkan pada posisi tasyahud aliran darah bagian bawah diatur.

Memperlancar Pencernaan

Manfaat gerakan salat yang kedua yaitu selama pada posisi tasyahud atau posisi duduk dengan menopang satu kaki melengkung di bawah mereka dan wanita duduk dengan kedua kaki di bawah mereka, posisi tersebut memungkinkan untuk melancarkan pencernaan. Tentunya posisi tersebut bisa meningkatkan fungsi hati dan mengendurkan usus yang pada akhirnya memfasilitasi pergerakan usus di dalam tubuh. Gerakan salat ternyata juga dapat membantu meringankan sembelit, lo, Dear.

Meredakan Nyeri Punggung dan Nyeri Sendi

Manfaat gerakan salat yang ketiga yaitu dapat melancarkan peredaran darah, tetapi juga dapat mengatasi beberapa keluhan nyeri, seperti: nyeri pinggul, nyeri dengkul, nyeri telapak kaki, dan nyeri tulang belakang. Posisi tubuh saat sujud dan rukuk dapat membantu membuka dan meringankan masalah persendian. Peregangan sendi secara rutin membuat sendi-sendi menjadi sehat dan berfungsi optimal, Dear. Selain itu, posisi rukuk membantu mengurangi rasa sakit di punggung bawah dengan merilekskan ligamen dan otot. Hal ini juga membantu meringankan rasa sakit di sumsum tulang belakang dan sendi pinggul.

Dengan relaksasi tulang belakang ini, sakit punggung dan penyakit tulang belakang juga dapat dihindari. Secara keseluruhan, salat dapat merilekskan sendi bahu, siku, lutut, pergelangan kaki, dan pinggul.

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat gerakan salat yang keempat yaitu dapat meningkatkan metabolisme kita, Dear. Dalam hal ini bisa meningkatkan kesehatan kardiovaskular secara keseluruhan. Sejatinya, gerakan salat ini melibatkan haluan di arteri belakang, sehingga tekanan darah yang mengalir ke jantung menjadi lancar. Bahkan, posisi sujud dapat memecahkan penyumbatan pembuluh darah, sehingga dapat mencegah jantung koroner. Sebagai tambahan, pada saat melakukan gerakan sujud, posisi jantung lebih tinggi dari pada otak, sehingga otak mendapatkan pasokan oksigen dari jantung melalui darah yang akan meningkatkan kecerdasan kita.

Menyehatkan Mental

Manfaat gerakan salat yang kelima yaitu, menurut ilmu pengetahuan modern, salah satu bentuk olahraga paling sehat adalah yoga. Telah ditemukan fakta penelitian, bahwa seluruh gerakan salat menyerupai gerakan-gerakan yang ditemukan dalam gerakan yoga. Seperti yang kita ketahui, yoga tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mental.

Yoga dapat membawa harmoni dalam kehidupan seseorang dengan menyatukan semua aspek kehidupan termasuk fisik, sosial, spiritual, dan psikologis. Inilah tepatnya yang dirasakan saat kita melakukan gerakan salat, yaitu dapat tercipta sebuah keharmonisan dan kedamaian sepenuhnya dalam diri kita. Tentunya pula, salat juga berfungsi sebagai penghilang stres dan kecemasan, ya, Dear.

Masyaallah, ternyata gerakan salat bisa membawa banyak khasiat dan manfaat untuk kesehatan badan kita ya, Dear. Selain untuk melakukan kewajiban dari Allah Swt., kita bisa mendapatkan segudang manfaat untuk kesehatan fisik dan mental. Insyaallah.

Temukan inspirasi fesyen menarik, terbaru, dan ilmu bermanfaat lainnya dalam HIJUP Magazine!

Sumber: Islamic Finder