5 Gaya Hijab Wisuda Simple

Wisuda merupakan momen yang sangat penting dan bersejarah. Tentunya pada saat wisuda tampilan sebagai wisudawati harus sangat diperhatikan mulai dari sepatu, baju, hingga hijab yang akan dikenakan. Gaya hijab wisuda merupakan hal yang harus disesuaikan, karena pada saat wisuda para wisudawati harus mengenakan toga beserta topinya. Gaya hijab wisuda simple menjadi pilihan yang tepat untuk dipilih, jangan sampai kamu kesulitan untuk menggunakan topi wisuda. Gaya hijab wisuda pun dapat dipilih sesuai kepribadian dan bentuk wajah masing-masing.

Berikut 5 gaya hijab wisuda simple:

1. Gaya Turban

gaya-hijab-wisuda-turban

Turban merupakan penutup kepala yang cara pemakaiannya cukup unik serta dapat dikreasikan sesuai bentuk wajah. Turban juga dapat dikreasikan menjadi gaya hijab wisuda simple. Tipsnya, jangan gunakan banyak lilitan atau simpul di bagian atas kepala kerena akan menyulitkan kamu saat menggunakan topi wisuda. Pilih juga bahan yang tipis agar tidak memberikan efek yang terlalu tebal pada kepalamu. Kamu bisa intip hijab tutorial turban simple di sini!

2. Gaya simpul hijab segi empat

gaya-hijab-wisuda-pita

Hijab segi empat merupakan hal yang paling mudah untuk digunakan. Dengan melipatnya menjadi bentuk segi tiga dan diaplikasikan ke kepala. Gaya hijab wisuda simple dengan menggunakan hijab segi empat dapat dikreasikan dengan simpul-simpul seperti pita ataupun ikatan di bagian bawah wajah. Biarkan area atas kepalamu tanpa hiasan karena akan tertutupi oleh topi wisuda.

3. Gaya drapery hijab persegi panjang

gaya-hijab-wisuda-drappery

Hijab persegi panjang sangat mudah dikreasikan karena memiliki ukuran yang panjang sehingga sisa bahan yang menjuntai dapat dijadikan aksen kepala. Gaya drapery dapat dijadikan gaya hijab wisuda simple. Drapery yang merupakan aksen dapat dijadikan hiasan pada bagian samping wajah baik kiri ataupun kanan. Biarkan efek drapery menjuntai sebagai hiasan yang mempercantik tampilan wisudawati.

4. Gaya hijab dengan headpiece

gaya-hijab-wisuda-headpiece

Headpiece merupakan hiasan pada kepala yang memiliki fungsi untuk memperindah tampilan. Meskipun fungsinya untuk mempercantik, namun jangan sampai headpiece malah mengganggu topi wisuda yang akan digunakan. Tips memilih gaya hijab wisuda simple dengan headpiece, pastikan ukuran headpiece tidak terlalu besar dan letakan headpiece pada posisi yang benar.

5. Gaya hijab dengan instant shawl

gaya-hijab-wisuda-instan

Gaya hijab wisuda dengan instant shawl merupakan yang paling simple. Selain penggunaannya yang praktis, gaya hijab wisuda simple dengan instant shawl memudahkan wisudawati saat mengenakan topi wisuda.

Dapatkan berbagai jenis hijab yang cocok dengan bentuk wajahmu hanya di HijUp.com