5 Aplikasi Beribadah

Teknologi tentunya telah memudahkan kita dalam melakukan kegiatan beribadah, kini aplikasi berperan sebagai sarana yang membantu kita meraih pahala dan tentunya mendekatkan diri dengan Sang Pencipta. Sebagai perempuan masa kini, sudahkah kamu meng-update aplikasi-aplikasi ibadah ini?
1. Kumpulan Do’a & Dzikir
Aplikasi ini memiliki 132 do’a dan akan terus bertambah. Berisi kumpulan do’a yang sesuai dengan tuntunan pada quran dan sunnah. Terdapat fitur search sehingga memudahkan dalam pencarian do’a lebih singkat.
aplikasi-hp-doa-dzikir
aplikasi-hp-doa-dzikir1aplikasi-hp-doa-dzikir2
2. Quranesia
Kini membaca Quran lebih mudah karena cukup menggunakan perangkat gadget yang kita miliki. Quranesia dibuat oleh orang Indonesia, sehingga terdapat terjemahan dalam bahasa Indonesia. Favorit saya adalah playlist yang dapat memutarkan bacaan ayat Quran. Selain itu masih ada banyak fitur hebat lainnya yang jarang ditemui aplikasi lain.
aplikasi-hp-quranesia aplikasi-hp-quranesia1 aplikasi-hp-quranesia2
3. Muslim Pro – Prayer Times, Azan
Aplikasi ini terbilang sangat lengkap. Telah di download 20 juta umat Muslim di dunia, karena keakuratan waktu shalatnya dan arah kiblat. Terdapat terjemahan Bahasa Indonesia, memiliki tanggalan Islam, dan tentunya kita dapat mendengarkan azan sebagai pengingat waktu shalat.
aplikasi-hp-muslim-proaplikasi-hp-muslim-pro2
4. Kajian.net
Lebih dari sebelas ribu file audio ceramah pengajian agama Islam yang disampaikan streaming oleh ratusan ustadz ahlusunnah wal jamaah. Terdapat fasilitas pencarian judul kajian dan pemberi materi. Ini adalah aplikasi yang lengkap, mulai dari pembuatan playlist, favorit, dan history, serta banyak kemudahan lainnya yang bisa dimanfaatkan.
aplikasi-hp-kajian-net aplikasi-hp-kajian-net1 aplikasi-hp-kajian-net2
5. Ainun
Cara termudah dalam mengingat Allah dan menebarkan kata yang baik dengan aplikasi Ainun, dimana terdapat 135 kaligrafi yang indah dan 65 quote inspirasional tentang shalat, ramadhan, hijab, sunnah dan masih banyak lagi. Kaligrafi ini dapat dimasukan ke dalam foto kita dan juga memiliki filter edit foto. Sebagai pengingat pesan-pesan Allah, aplikasi ini sangat fun digunakan.
aplikasi-hp-ainunaplikasi-hp-ainun1aplikasi-hp-ainun2

Teks: Fifi Alvianto