Dalam menghadiri sebuah acara pesta pernikahan, tentu kita memiliki keharusan untuk tampil formal. Selain untuk menghormati pihak yang mengundang, tampilan berbusana untuk ke pesta pernikahan juga harus nyaman dikenakan. Bagi kamu yang memiliki tampil stylish saat menghadiri pesta pernikahan, berikut inspirasi 3 gaya untuk tampil stylish saat ke pesta pernikahan.
Elegant with Kaftan
Angel Lelga by Itang Yunasz – AL 264
Cera – Thana Kaftan
Untuk gaya pesta dimalam hari kamu bisa mencoba tampilan yang elegant and glamour. Kamu dapat mencoba kaftan bernuansa cokelat yang memiliki aksen beads pada bagian leher. Yang membuat kaftan ini unik adalah aksen pola lengan terompet. Kunci agar tampilanmu stylish adalah dengan menambahkan hand bag, jilbab segi empat motif, serta sandal bernuansa gold.
Hauri Scarves – Fusion Square
Covering Story – Zeica Top
Jenahara – New amarilis Dress
Outfit yang satu ini bisa kamu jadikan alternatif untuk ke pesta pernikahan di pagi hari. Padukanlah atasan berlengan bell sleeve berwarna putih dengan dress bernuansa pink. Paduan tersebut akan memberikan kesan feminine and romantic pada penampilanmu. Sempurnakan tampilanmu yang minimalis dengan menganakan jilbab polos serta sling bag. Kamu bisa menambahkan high heels ataupun wedges agar tampak stylish.
Simple and Mature
All’s Scarf – Onic Square
Jenna & Kaia – Poppy top
L’mira Ethnique – Atoni Skirt
Tak sulit untuk terlihat dewasa saat sedang menghadiri pesta pernikahan. Kamu bisa mengenakan bawahan berupa kain yang memiliki material seperti tenun yang dipadukan dengan atasan polos yang memiliki potongan unik. Pilihlah atasan berbentuk asimetris dengan pola drapery untuk menambah kesan formal. Meski simple, namun rok yang kamu kenakan sudah memiliki statement tersendiri pada penampilanmu. Tambahkan jilbab polos yang senada dengan rok serta sepatu yang senada dengan atasan yang kamu kenakan.